Akreditasi Menjadi Syarat Utama untuk Memastikan Mutu Layanan Rumah Sakit
Sumutpos.co Jenis Media: News
TEBINGTINGGI, SUMUTPOS.CO – Pj Wali Kota Tebingtinggi Syarmadani menyampaikan bahwa akreditasi bukan merupakan suatu yang menyulitkan akan tetapi untuk ditanamkan dalam hati, bahwa akreditasi gampang dan menyenangkan.
“Mari kita ciptakan suasana dan tanamkan dalam hati bahwa akreditasi gampang dan menyenangkan,” kata Syarmadani ketika memimpin apel di lingkungan RSUD, dr Kumpulan Pane, Jalan Kumpulan Pane Kelurahan Bandar Sono, Kota Tebingtinggi, Senin (10/7/2023).
Dijelaskannya, maksud akreditasi, diantaranya adalah untuk menjaga kualitas pelayanan publik, meningkatkan program pemerintah, meningkatkan derajat kesehatan masyarakat dan meningkatkan laju perekonomian.
“Harapan dalam proses akreditasi, kita tertata dan terlindungi dalam melaksanakan tugas pelayanan kesehatan ini. Seiring dengan doa dan upaya kita, akreditasi terpenuhi. Mudah-mudahan RSUD dr. Kumpulan Pane semakin maju, semakin baik dan menjadi institusi yang melayani sebaik-baiknya,” bilang Syarmadani.
Akreditasi rumah sakit menjadi syarat utama untuk memastikan mutu layanan dan keselamatan pasien sesuai dengan standar kelayakan yang ditetapkan oleh Kementerian Kesehatan (Kemenkes).
“Akreditasi ini berlaku untuk fasilitas kesehatan tingkat pertama hingga rumah sakit rujukan. Saat ini, RSUD dr Kumpulan Pane masuk dalam akreditasi Dasar dan berharap nantinya dapat mencapai akreditasi Paripurna,” jelasnya.
Sejalan hal itu, Wakil Direktur RSUD dr Kumpulan Pane Ahmad Fauzan dan juga selaku Ketua Tim Akreditasi, bahwa proses akreditasi RSUD Dr Kumpulan Pane telah selesai hampir 90 persen.
“Sekarang kita mengejar tahap implementasi di lapangan berupa kesiapan SDM nya dan sarana prasarananya. Akreditasi di tanggal 26, 27 dan 28 Juli 2023. Dilaksanakan secara hybrid di tanggal 26 Juli dan survei dokumen di laksanakan secara daring. Sedangkan survei lapangan secara luring di tanggal 27 dan 28 Juli,” ungkapnya. Turut dihadiri Direktur RSUD dr Kumpulan Pane, dr Irwansyah. (ian/ram)
Sentimen: positif (99.5%)