PAN : Jika Mas Ganjar Disandingkan Erick Thohir, Penggabungan Basis Sosial Berpeluang Besar
Pojoksatu.id Jenis Media: Nasional
POJOKSATU.id, JAKARTA- Partai Amanat Nasional (PAN) berharap bakal calon presiden Ganjar Pranowo menggandeng Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir sebagai cawapres.
Wakil Ketua DPR RI, Viva Yoga Mualadi menilai jika Ganjar berpasangan dengan Erick maka peluang kemenangannya terbuka lebar.
“PAN mempunyai harapan agar mas Ganjar dapat berpasangan dengan Mas Erick Thohir,” kata Viva dihubungi Pojoksatu.id di Jakarta, Senin (10/7/2022).
“Dengan komposisi ini akan terbangun pasangan ideal untuk dapat memenangkan pilpres 2024,” sambungnya.
Selain itu, jika keduanya berpasangan di Pilpres 2024, maka akan terbangun ikatan nasionalis, agamis, dan kemodernan.
“Ikatan ini sebagai perwujudan dari kondisi sosio-kultural masyarakat Indonesia yang majemuk dan beragam, religius, dan menyintai tanah air, serta bergerak maju di era revolusi industri 4.0,” ucapnya.
Selain itu, tambah Viva, Ganjar-Erick akan memperbesar basis konstituen yang telah memiliki preferensi pilihan terhadap figur di pilpres.
“Penggabungan basis sosial ini akan memberi peluang besar dalam menambah suara,” imbuhnya.
“Pasangan ini memiliki visi, kapasitas, kompetensi, dan pengalaman sebagai seorang birokrat dan teknokrat. Dengan demikian dalam bekerja nantinya tidak di mulai dari nol pengalaman,” tuturnya.
Reporter: Mufit
Sentimen: positif (88.3%)