Sentimen
Positif (95%)
10 Jul 2023 : 00.00
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Kebayoran Baru

Golkar-PAN dan Partai Gelora Disebut Bakal Dukung Prabowo Capres 2024, PKB Buka Suara

10 Jul 2023 : 07.00 Views 2

TVOneNews.com TVOneNews.com Jenis Media: News

Golkar-PAN dan Partai Gelora Disebut Bakal Dukung Prabowo Capres 2024, PKB Buka Suara

Jakarta, tvOnenews.com - Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) PKB Syaiful Huda mengungkapkan Partai Gelora sudah menaruh hati untuk mendukung Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto sebagai capres 2024.

Hal ini diungkapkan Huda usai pertemuan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin dengan Prabowo di rumah dinas Cak Imin selaku Wakil Ketua DPR RI.

“Setahu saya beberapa fungsionaris Partai Gelora sudah beberapa kali mengapresiasi, dan kira-kira ada hatinya untuk Pak Prabowo,” kata Huda di Jalan Widya Chandra, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu (9/7/2023).

Terkait hal tersebut, dia mengatakan pihaknya akan menunggu keputusan resmi dari Partai Gelora. Hal ini untuk memperjelas apakah dukungan itu atas nama individu atau partai.

                                               Prabowo Subianto

“Kita tunggu saja apakah itu sikap fungsionaris atau kelembagaan Partai Gelora,” tutur Huda.

Lebih lanjut, dia menyebut sebelum Gelora sudah ada Partai Bulan Bintang (PBB) yang ada niatan mendukung Prabowo.

Sedangkan terkait Partai Golkar dan PAN, Huda menjelaskan pihaknya akan menghormati keputusan kedua partai itu. Sebab, Golkar dan PAN masih tergabung dalam Koalisi Indonesia Bersatu (KIB).

“Jadi posisi kita menunggu. Dan kita menunggu apa yang akan mereka lakukan. Kalau misalnya mau bergabung baik bersamaan atau masing-masing kita tunggu saja, tapi posisi kita pasif,” ungkap Huda.

Sementara itu, Prabowo mengatakan pihaknya menyambut baik jika ada partai politik lain yang mendukungnya maju capres.

“Kalau ada yang menyatakan dukungan kita terima dengan baik,” ucapnya dalam kesempatan yang sama.

Dia juga mengaku akan bersikap legowo apabila ada partai politik yang awalnya memberikan dukungan, tapi kemudian menarik dukungannya.

“Ya kan ada yang mendukung, kemudian beralih tiba-tiab tidak mendukung, ya enggak ada masalah,” pungkas Prabowo. (saa)

Sentimen: positif (95.5%)