Sentimen
Positif (48%)
9 Jul 2023 : 12.28
Informasi Tambahan

Event: CFD

Kab/Kota: Karet

Tokoh Terkait

Antusiasme Anak-anak Susuri Kali Ciliwung Sembari Belajar soal Banjir

9 Jul 2023 : 12.28 Views 3

Detik.com Detik.com Jenis Media: News

Antusiasme Anak-anak Susuri Kali Ciliwung Sembari Belajar soal Banjir

Jakarta -

Elsa kegirangan bisa menaiki perahu karet menyusuri Kali Ciliwung sembari mendapatkan edukasi mengenai banjir. Remaja 13 tahun itu bersama 5 teman sebayanya semangat memunguti sampah yang terapung di sungai itu.

"Seru banget," ujar Elsa saat ditemui di tepi Kali Ciliwung yang berada di dekat Stasiun Sudirman, Jakarta Pusat, Minggu (9/7/2023).

""Tadi ambil sampah-sampah yang ada di Kali Ciliwung, seru juga," kata Elsa dan bersama Risa, Adel, Rasyid, Panjul, dan Ajam.

-

-

Kegiatan menyusuri Kali Ciliwung itu digelar komunitas Khatulistiwa Respon Tim (Karet). Ketua Karet, Agustiawan, mengajak masyarakat yang sedang berkegiatan saat car free day (CFD) untuk menjaga lingkungan agar Jakarta bebas dari banjir.

"Tujuan kita kan mengedukasi masyarakat. Kalau kayak gini kan banyak masyarakat yang antusias," ucap Agustiawan.

Kegiatan itu dimulai pukul 06.00 WIB hingga CFD di kawasan Sudirman-Thamrin usai. Agustiawan berharap kegiatan serupa bisa terus dilakukan demi memberikan edukasi ke publik.

"Sekarang bencana di Indonesia cukup luar biasa dan kita menanggulanginya ya dengan kegiatan seperti ini. Membuang sampah kan mencemari lingkungan juga dan bisa menyebabkan bencana juga," katanya.

"Baru pertama kali. Dan mudah-mudahan kalau misalkan kita didukung oleh masyarakat dan pemerintah, itu kita bakal continue," imbuhnya.

Antusiasme Anak-anak Susuri Kali Ciliwung Sembari Belajar soal Banjir (Annisa-detikcom)

Sambutan positif tak hanya dari para remaja seperti Elsa. Ada juga Yuli (40) yang mengajak 2 anaknya menaiki perahu karet mengikuti kegiatan itu.

"Biar Kali Ciliwung bersih kayak di luar negeri," ucap Yuli.

Para warga yang hendak mengikuti edukasi itu tidak dipungut biaya. Mereka mengenakan rompi pelampung dan helm serta diminta mengikuti arahan dari komunitas Karet yang mengadakan kegiatan itu.

(dhn/dwia)

Sentimen: positif (48.5%)