Sentimen
Negatif (87%)
8 Jul 2023 : 16.23

Belanda Larang Pelajar Gunakan Ponsel

8 Jul 2023 : 16.23 Views 2

Krjogja.com Krjogja.com Jenis Media: News

Belanda Larang Pelajar Gunakan Ponsel

Krjogja.com - BELANDA - Pemerintah Belanda memutuskan untuk melarang penggunaan ponsel, tablet, dan jam tangan pintar di ruang kelas. Kebijakan itu diambil untuk meminimalkan distraksi, kecuali penggunaan gawai tersebut benar-benar dibutuhkan oleh siswa.

Kementerian Pendidikan Belanda menyatakan pada Selasa, 5 Juli 2023, bahwa pelarangan penggunaan gawai di dalam kelas akan dimulai pada 1 Januari 2023. Pengecualian akan diberikan untuk pelajaran keterampilan digital, atau bila siswa disabilitas atau kondisi medis lainnya membutuhkan bantuan peralatan tersebut.

Pelarangan itu sudah disetujui oleh Kementerian Pendidikan, pihak sekolah, dan organisasi lain yang terkait. Menteri Pendidikan Belanda Robbert Dijkgraaf mengatakan ponsel tidak termasuk dalam ruang kelas, meskipun benda itu 'terkait denga hidup kita sehari-hari'.

"Para siswa perlu bisa berkonsentrasi dan perlu diberikan kesempatan untuk belajar dengan baik. Ponsel adalah gangguan, studi ilmiah menunjukkannya. Kita perlu melindungi para siswa dari hal ini," ia menambahkan.

Djikgraaf mengatakan sekolah akan diberikan ruang untuk mengimplementasikan pelarangan itu sesuai dengan rencana mereka. Namun, ia mengingatkan bahwa aturan hukum akan diberlakukan bila pelarangan itu tidak segera diimplementasikan pada musim panas 2024.

Keputusan Belanda itu mengikuti keputusan serupa yang diumumkan Finlandia pada pekan lalu. Sementara di Jerman, hanya negara bagian Bavaria yang secara resmi melarang ponsel di sekolah hingga tahun akademik terakhir, ketika larangan tersebut dilonggarkan.

Undang-undang kebebasan Jerman umumnya bertentangan dengan larangan ponsel, meskipun sekolah memiliki kebebasan untuk mengeluarkan peraturan mereka sendiri. (*)

Sentimen: negatif (87.7%)