Sentimen
Positif (100%)
5 Jul 2023 : 09.39
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Purworejo, Yogyakarta

SMK TKM Purworejo Berbagi dengan Warga Kurang Mampu

5 Jul 2023 : 09.39 Views 3

Krjogja.com Krjogja.com Jenis Media: News

SMK TKM Purworejo Berbagi dengan Warga Kurang Mampu

Krjogja.com - PURWOREJO - SMK TKM Taman Siswa Kabupaten Purworejo mengadakan kegiatan bakti sosial pada peringatan 101 tahun berdirinya Taman Siswa. Sekolah berbagi dengan puluhan warga kurang mampu di sekolah dan lingkungan sekitar lembaga pendidikan itu dengan menyalurkan bantuan sembako.

Bantuan tersebut dikoordinasikan oleh organisasi Wanita Taman Siswa Cabang Purworejo. Bantuan rencananya akan disalurkan kepada penerima pada Minggu 9 Juli 2023.

Wakil Ketua Wanita Taman Siswa Purworejo Beti Ari Setiyaningsi mengatakan, bantuan sembako itu bersumber dari donasi berbagai pihak di sekolah. "Antara lain, pamong atau guru dan karyawan sekolah menyisihkan sebagai penghasilan mereka untuk disumbangkan," katanya kepada KRJOGJA.com, Senin (03/07/2023).

Selain itu, donasi juga bersumber dari kas organisasi, kas simpang pinjam, dan perguruan. Donasi tersebut diwujudkan menjadi 40 paket sembako. Bantuan diberikan kepada 30 wali siswa kelas X dan XI, yang didata kurang mampu. Sementara sisa paket bantuan disalurkan untuk warga miskin di sekitar sekolah.

"Untuk wali siswa kami melibatkan OSIS, jadi hanya yang sangat membutuhkan yang dibantu. Sedangkan warga sekitar, kami koordinasi dengan ketua lingkungan, jadi nantinya benar-benar tepat sasaran," tuturnya.

Selain bakti sosial, sekolah juga mengadakan lomba paduan suara antarguru, potong tumpeng, dan mengikuti kegiatan ziarah ke makam Ki Hajar Dewantara di Yogyakarta.
Kepala SMK TKM Taman Siswa Purworejo Joko Purwo Setyono mengatakan, penyaluran bantuan bagi wali siswa dan warga kurang mampu menjadi kegiatan rutin tahunan.

"Kegiatan sosial menjadi cara kami peduli dengan lingkungan, yang selama ini sudah mendukung adanya lembaga pendidikan Taman Siswa di Purworejo," ujarnya.

Menurutnya, kegiatan tersebut juga menjadi bagian penerapan tema ulang tahun Taman Siswa yakni ‘Lawan Sastro Ngesti Mulyo’. Tema itu merupakan ajaran dari Ki Hajar Dewantara yang artinya dengan pengetahuan, manusia akan hidup mulia.

"Lembaga pendidikan Taman Siswa harus terus ada untuk mencerdaskan anak bangsa dan dalam kiprahnya tentu mendapat dukungan luas dari masyarakat. Untuk itu, kami juga harus peduli dengan masyarakat, terutama yang sangat membutuhkan," tegasnya.

Selain kegiatan sosial rutinan, katanya, SMK TKM Taman Siswa juga memberi fasilitasi kepada siswa yang berasal dari keluarga tidak mampu. Sekolah memiliki program Infak Peduli Pendidikan dengan mengumpulkan donasi sukarela dari pamong, karyawan, dan alumni yang melegalisir ijazah mereka.

Hasilnya, lanjut Joko, digunakan sekolah untuk mensubsidi biaya pendidikan siswa yang tidak mampu, misalnya ketika mereka akan menghadapi ujian. "Jadi manfaatnya cukup signifikan untuk membantu anak didik kami," tandasnya. (Jas)

Sentimen: positif (100%)