Sentimen
Negatif (64%)
5 Jul 2023 : 02.07
Informasi Tambahan

Agama: Kristen

Kab/Kota: Surabaya

Tokoh Terkait

Polemik Pendirian Gereja di Lakarsantri, Wali Kota Surabaya: Saya Akan Kawal

5 Jul 2023 : 09.07 Views 3

Beritajatim.com Beritajatim.com Jenis Media: Politik

Polemik Pendirian Gereja di Lakarsantri, Wali Kota Surabaya: Saya Akan Kawal

Surabaya (beritajatim.com) – Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi menyebut akan mengawal polemik pendirian Gereja Kristen Indonesia (GKI) di Kelurahan Lakarsantri.

“Terkait masalah pembangunan gereja di Lakarsantri yang terjadi dinamika dengan sebagian masyarakat, saya akan kawal,” kata Wali Kota Surabaya dikutip dari instagram pribadinya @ericahyadi_, Selasa (28/12/2021).

Cak Eri sapaan akrab Eri Cahyadi mengatakan, Pemkot Surabaya akan memediasi semuanya, menjembatani komunikasi di antara seluruh pihak. “Duduk bareng, yang adem, Yang guyub,” ucap Cak Eri.

Dirinya menegaskan bahwa sikap Pemkot Surabaya jelas. Yakni. Menjaga toleransi dan keberagaman di Kota Pahlawan. “Yang jelas sikap Pemkot Surabaya. Keberagaman adalah keindahan kota ini, kita akan jaga bersama-sama,” tandasnya.

Sebelumnya diberitakan, Anggota Komisi A DPRD Surabaya, Josiah Michael mengecam penolakan sekelompok warga Kelurahan Lakarsantri dan beberapa ormas terhadap rencana pembangunan Gereja Kristen Indonesia (GKI) di wilayah tersebut

Namun dirinya menyatakan, permasalahan pembangunan Gereja Kristen Indonesia (GKI) Citraland di Kelurahan Lakarsantri sudah terselesaikan dan pembangunannya boleh dilanjutkan.

Josiah menyebut, permasalahan dalam diselesaikan ketika sudah dilakukan pertemuan terkait penolakan pembangunan gereja GKI di Polsek Lakarsantri pada Senin (27/12/2021) kemarin. “Jadi dalam pertemuan kemarin, sudah clear dan ada jaminan untuk melaksanakan pembangunan gereja,” katanya, Selasa (28/12/2021).

Dia mengungkapkan, penolakan dilakukan oleh segelintir oknum warga yang mempengaruhi warga lain dengan mengatas namakan sebuah ormas. “Semua syarat formil sebagai langkah awal pembangunan gereja telah terpenuhi sesuai perwali 58 tahun 2007,” tambah Josiah.(asg/kun)



Post navigation

Sentimen: negatif (64%)