Sentimen
Negatif (84%)
1 Jul 2023 : 11.42
Tokoh Terkait

LIPUTAN KHUSUS HAJI 2023: Jemaah Haji Banyak Alami Kelelahan di Jalur Jamarat

Ayobandung.com Ayobandung.com Jenis Media: Nasional

1 Jul 2023 : 11.42
LIPUTAN KHUSUS HAJI 2023: Jemaah Haji Banyak Alami Kelelahan di Jalur Jamarat

MINA, AYOBANDUNG.COM- Jemaah haji Indonesia banyak yang mengalami kelelahan saat dalam perjalanan menuju atau sepulang dari Jamarat. Sehingga banyak jemaah haji yang tidak bisa melanjutkan perjalanan.

Kondisi ini, terlihat pada hari pertama pelaksanaan jumrah di Jamarat yakni Jumrah Aqabah. Pada hari pertama tersebut, Jamarat dipenuhi oleh jemaah haji termasuk dari Indonesia.

"Pada malam setelah Arafah, Jamarat sangat ramai oleh jemaah haji Indonesia yang melempar Aqabah. Banyak jemaah yang kelelahan di jalur Jamarat," ujar dr. Ratna di Pos 2 MCR 2.

Baca Juga: LIPUTAN KHUSUS HAJI 2023: Mobil Golf Mulai Layani Jemaah Haji di Mina

Kelelahan ini disebabkan jemaah haji belum terkondisikan. Pasalnya setelah dari Arafah, jemaah haji diarahkan ke Muzdalifah untuk mengambil batu.

"Namun mereka tidak Mabit, hanya mengambil batu saja. Mereka langsung ke Mina untuk Jumrah. Hal ini yang menyebabkan jemaah kelelahan," terangnya.

Melihat kondisi tersebut, maka pihaknya langsung mengambil tindakan. Salah satunya dengan mendorong jemaah tersebut menggunakan kursi roda.

"Atau kalau bisa jalan kaki setelah istirahat, kita antarkan kembali ke Jamarat. Pada saat jemaah haji mengalami drop, maka pihaknya meminta bantuan Emergency Medical Team (EMT)," katanya.

Baca Juga: LIPUTAN KHUSUS HAJI 2023: Potensi Jemaah Tersesat Masih Tinggi di Hari Kedua Pelaksanaan Jumrah

Ia mengimbau jemaah haji lansia dan Risti untuk tidak memaksakan diri untuk melaksanakan Jumrah.

"Cukup dibadalkan saja. Tidak usah memaksakan diri untuk melaksanakan Jumrah," tegasnya.***

Sentimen: negatif (84.2%)