Sentimen
Informasi Tambahan
Event: Olimpiade
Kab/Kota: Senayan, Paris
Tokoh Terkait
Kevin Sanjaya
Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan
Marcus Gideon
Olimpik Ganda Putra Indonesia Fokus Hadapi Tur Asia Pusat Pemberitaan
RRi.co.id Jenis Media: Nasional
KBRN, Jakarta: Persiapan mulai dilakukan pebulu tangkis ganda putra menghadapi tiga turnamen di Asia. Waktu satu bulan akan dimanfaatkan Fajar Alfian dan kolega untuk tampil di Korea Open 2023, Japan Open 2023, dan Australia Open 2023.
Pelatih sektor ganda putra Indonesia, Herry Iman Pierngadi menyebut, mulai mempersiapkan program latihan anak asuhannya agar bisa tampil dengan performa terbaik di tiga turnamen itu.
"Satu bulan sebelum menjalani tur Asia ke Korea, Jepang, dan Australia persiapan sudah kami lakukan. Setelah Indonesia Open 2023 para pemain sudah kembali berlatih," ujarnya saat ditemui wartawan di kawasan Senayan, Jakarta, Senin (26/6/2023).
Prestasi sektor ganda putra Indonesia tengah mendapat perhatian lantaran tidak konsisten meraih prestasi. Di Indonesia Open 2023 mereka gagal naik podium.
Dengan kondisi ini, Herry berharap, para pebulu tangkisnya lebih fokus lagi pada setiap kejuaraan agar bisa meriah gelar juara. Menurutnya, persaingan semakin ketat lantaran pebulu tangkis dunia lainnya berusaha mencari poin agar bisa tampil di Olimpiade Paris 2024.
"Semua pasangan masih butuh proses dan memang sekarang trennya naik dan turun. Untuk itu saya akan fokus kepada beberapa pemain muda untuk bisa lebih baik lagi," ucap Herry IP.
Di sektor ganda putra, Indonesia memiliki Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan dan Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri. Sementara satu pasangan lain yaitu Kevin Sanjaya/Marcus Gideon harus istirahat lantaran cedera Marcus.
Sentimen: negatif (92.8%)