Sentimen
Positif (66%)
26 Jun 2023 : 23.02
Informasi Tambahan

BUMN: PT Telekomunikasi Indonesia Tbk

Club Olahraga: Persib Bandung, Bali United, PSS Sleman

Kab/Kota: bandung, Sleman

Tokoh Terkait

Uji Coba PSS Sleman vs Persib Sore Ini Dinilai Sebagai Laga Spesial

26 Jun 2023 : 23.02 Views 2

Harianjogja.com Harianjogja.com Jenis Media: News

Uji Coba PSS Sleman vs Persib Sore Ini Dinilai Sebagai Laga Spesial

Harianjogja.com, SLEMAN—PSS Sleman dijadwalkan uji coba lawan Persib Bandung sebagai persiapan jelang kompetisi Liga 1 2023/2024. Laga uji coba lawan Maung Bandung di Stadion Maguwoharjo Sleman, Minggu (25/6/2023) ini disebutkan pelatih kepala PSS, Marian Mihail sebagal laga yang spesial.

BACA JUGA: Jadwal Uji Coba Hari Ini, Ada PSS Sleman vs Persib Bandung

Uji coba lawan Persib bagi PSS menjadi laga uji coba terakhir sebelum menatap laga di kompetisi resmi. Dan menatap laga uji coba pamungkasnya di pra musim kali ini, Marian Mihail menyatakan dirinya cukup paham dengan kekuatan Persib yang menjadi nilai positif bagi PSS.

“Kami menghormati Persib sebagi lawan. Mereka adalah salah satu tim terbaik di Liga Indonesia. Mereka mempersiapkan tim untuk musim depan dengan sangat bagus. Bagi kami, mereka akan menjadi lawan yang tangguh dan memberikan ujian yang bagus buat PSS sebelum berhadapan dengan Bali United FC di laga perdana Liga 1 2023/24,” kata Marian Mihail dikutip dari laman Liga Indonesia Baru, Minggu (25/6/2023).

Musim lalu, Persib dua kali unggul dari PSS baik di laga tandang dan kandang. Melihat kondisi tersebut, pelatih berkebangsaan Rumania ini menyatakan PSS harus jelas memasang target pada laga ini.

“Menghadapi Persib, kenapa tidak kita bermain bagus dan meraih hasil yang bagus dari mereka?” ucap Marian Mihail. Dan usai ditangani Luis Milla, prestasi Persib memang terbukti moncer di kompetisi musim lalu.

“Saya beruntung sangat mengenal Luis Milla karena Direktur Teknik Timnas Spanyol sebelumnya adalah teman dekat saya. Itulah alasan kenapa saya yakin bahwa pertandingan kedua tim akan menjadi sesuatu yang spesial,” tambah mantan Direktur Teknik Timnas Rumania tersebut.

PSS sendiri sebelumnya sudah menjali dua laga pra musim dengan tim selevel dengan hasil kalah dan imbang. Ini yang membuat tim pelatih PSS harus bekerja lebih keras melakukan evaluasi kepada para penggawa Super Elang Jawa.

“Beberapa hari ini, kami menjalani latihan perubahan taktik di sistem permainan tim PSS. Kami melakukan beberapa penyesuaian dan terus mencari solusi terbaik untuk mengembangkan permainan,” pungkas Marian Mihail.

BACA JUGA:  Kementerian BUMN Bersama Telkom Bagikan 1000 Paket Sembako Murah di Batulicin

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sentimen: positif (66.5%)