Sentimen
Negatif (66%)
25 Jun 2023 : 20.39
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Tanah Abang, Pasar Minggu, Jati, Jati Padang, Solo

Kasus: HAM

Hadiri deklarasi GLDC, Ganjar Pranowo akui senang bisa masuk gang-gang kecil 

26 Jun 2023 : 03.39 Views 2

Elshinta.com Elshinta.com Jenis Media: Politik

Hadiri deklarasi GLDC, Ganjar Pranowo akui senang bisa masuk gang-gang kecil 

Sumber foto: Heru Lianto/elshinta.com.

Elshinta.com - Bakal calon presiden (bacapres) yang diusung PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo menghadiri acara Ganjar Lawyer Development Center (GLDC) di Jati Padang, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, pada Minggu (25/6).

"Hari ini kita akan mendapingi Pak Ganjar untuk melakukan sambang warga sekitar. Kemudian nanti ada deklarasi seribu pengacara  untuk Ganjar Pranowo," ujar Ketua Umum GLDC, Sony Dana Paramitha kepada sejumlah wartawan. 

Adapun alasan GLDC mendukung Ganjar Pranowo, kata dia, dengan berbagai seribu alasan. Salah satunya Ganjar dinilai memiliki rekam jejak kepemimpinannya yang selalu bersandar pada ideologi dan UUD'45. 

"Itu yang menjadi alasan utama kita," jelasnya. 

Lebih lanjut ia mengatakan, GLDC sudah tersebar di seluruh Indonesia. Dan pada saat deklarasi untuk mendukung Ganjar, selain dilakukan secara offline juga dilakukan secara daring. 

"Kita akan mendampingi Pak Ganjar khususnya dalam aspek-aspek legalnya," jelasnya. 

Sementara pantauan Elshinta di lokasi, Ganjar tiba pukul 11.10 WIB. Dia didampingi oleh Menteri Hukum dan HAM, Yasonna Laoly dan Tim Kemenangan Ganjar, Ahmad Basarah.  

Ia pun langsung disambut riuh masyarakat dengan iringan musik ciri khas betawi.

Dengan ciri khas rambut putihnya, Ganjar juga memakai baju kemeja panjang berwarna putih. Sementara itu, Yasonna juga memakai kemeja pendek putih bertuliskan 'Ganjar For Presiden.

Ganjar dan Yasonna juga dikawal ketat oleh aparat kepolisian, berjalan menuju gang yang ada di sekitar lokasi. Di tengah-tengah perjalanan pun, Ganjar diteriaki presiden oleh ibu-ibu. Tak sedikit pula anak-anak ingin meminta foto dengan Ganjar Pranowo itu. 

"Ini adalah salah satu peresmian Ganjar Law and Development Center (GLDC). Saya disini juga ketemu banyak masyarakat, setidaknya awal-awal ya. Seperti di Tanah Abang, suasananya mirip seperti ini,"  kata Ganjar

Ganjar juga mengaku senang karena bisa masuk ke gang-gang kecil untuk menyapa masyarakat setempat. 

"Saya senang ya bisa seperti ini bertemu masyarakat, ada tadiyang bilang 'Pak saya dari Solo loh pak', 'saya dari Jogja pak'. Sambil menengok tadi ada beberapa yang melahirkan," pungkasnya seperti dilaporkan Reporter Elshinta, Heru Lianto.

Sentimen: negatif (66.6%)