Sentimen
Netral (50%)
25 Nov 2022 : 13.13
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Senayan

Koalisi Gerindra dan PKB Berupaya Menambah Kekuatan Politik Jelang Pilpres 2024

25 Nov 2022 : 13.13 Views 1

Suara.com Suara.com Jenis Media: News

Koalisi Gerindra dan PKB Berupaya Menambah Kekuatan Politik Jelang Pilpres 2024

Suara.com - Koalisi Gerindra dan PKB ingin menambah kekuatan politik menjelang pemilihan presiden 2024.

Kedua petinggi partai masih melakukan komunikasi dengan para petinggi partai lain di luar koalisi untuk diajak bergabung.

Mereka belum akan mengumumkan pasangan calon presiden dan calon wakil presiden sebelum ada tambahan partai baru dalam koalisi.

Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad belum bersedia menyebut partai mana saja yang telah dijajaki untuk menguatkan koalisi.

Baca Juga: Kena Sindir Megawati, PKB Bicara Peluang Kerja Sama dengan PDIP di Pilpres 2024

Dia mengatakan banyak tantangan untuk mengajak partai lain bergabung dalam koalisi yang sudah dibangun Gerindra dan PKB.

"Koalisi yang dilakukan oleh partai politik ini juga tidak mudah. Itu banyak hal mesti disinkronkan," kata Dasco, Jumat (25/11/2022).

"Karena sedang masa-masa penjajakan ini adalah masa yang tidak mudah. Itu juga takut kemudian membuat disharmonisasi, disinformasi dan lain-lain," Dasco menambahkan.

Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani juga berharap koalisi semakin kokoh dengan adanya penambahan partai baru.

Muzani mengatakan Prabowo Subianto dan Muhaimin Iskandar mengharapkan koalisi beranggotakan setidaknya empat partai.

Baca Juga: Usai Kena Sindir Megawati, PDIP Harap Golkar, PKB, PAN Bisa Bergabung Dukung Ganjar di Pilpres 2024

"Jika dimungkinkan maka tiga sampai empat partai politik Insya Allah bisa bergabung dalam koalisi Gerindra dan PKB yang bisa bertambah satu sampai dua partai lagi," kata Muzani, Kamis (3/11/2022).

Muzani mengatakan tidak mudah menyinkronkan pandangan partai-partai politik.

"Sinyalnya nanti belakangan, tapi ya Insya Allah sudah ada mulai pembicaraan. Warna-warna sudah mulai kelihatan, tapi warna-warna itu gelap lagi, kadang-kadang terang lagi, kira-kira seperti itu," kata dia.

Menanggapi pertanyaan partai mana yang diajak bergabung ke dalam koalisi Gerindra dan PKB, Muzani hanya berkata: "Parlemenlah, parlemen gitu. Ya partai yang punya eksisting di Senayan, yang ada kursi di Senayan."

Muzani menyampaikan pesan Prabowo mengenai pentingnya membangun kekuatan politik yang kokoh untuk mengurus bangsa Indonesia yang besar.

"Prinsip Pak Prabowo adalah satu, Indonesia begitu besar, Republik Indonesia begitu luas, rakyatnya begitu banyak 270 juta, maka mengurus negara segede ini harus dengan kekuatan yang besar. Termasuk dengan kekuatan partai politik yang juga besar," kata dia.

"Diurus dua partai saja rasanya tidak cukup, tiga partai belum tentu sanggup, karena itu lebih banyak lebih baik," dia menambahkan.

Sentimen: netral (50%)