Sentimen
Positif (100%)
24 Jun 2023 : 09.17
Informasi Tambahan

Kab/Kota: bandung

Tokoh Terkait

DAPATKAN Tiket Gratis Kereta Cepat Jakarta Bandung, Pulang Pergi atau Sekali Naik?

24 Jun 2023 : 09.17 Views 2

Ayobandung.com Ayobandung.com Jenis Media: Nasional

DAPATKAN Tiket Gratis Kereta Cepat Jakarta Bandung, Pulang Pergi atau Sekali Naik?

LENGKONG, AYOBANDUNG.COM -- Beli tiket gratis Kereta Cepat Jakarta Bandung bisa untuk pulang pergi atau tidak?

Ramai tiket gratis Kereta Cepat Jakarta Bandung yang kabarnya akan mulai berlaku bulan Agustus 2023 nanti.

Tiket gratis Kereta Cepat Jakarta Bandung ini tentu sangat dinantikan oleh masyarakat.

Baca Juga: Bocoran Daftar Harga Tiket Kereta Cepat Jakarta-Bandung, Gratis 3 Bulan untuk Penumpang Terpilih

Kecanggihan kereta cepat yang menjadi pilihan untuk bisa sampai ke tempat tujuan dengan cepat, tentu akan sangat bermanfaat.

Selain efisiensi waktu sampai, kereta cepat juga bisa menjadi pilihan jika sedang ada waktu luang untuk mencobanya.

Kabarnya, Kereta Cepat Jakarta-Bandung ini akan mulai beroperasi mulai 18 Agustus 2023.

Namun, untuk uji cobanya sendiri sudah mulai dari bulan Juni 2023 yang belum berpenumpang.

Baca Juga: Siapa Cepat Dia Dapat! Tiket Gratis Kereta Cepat Jakarta-Bandung 3 Bulan Cuma Terbatas, Penumpangnya Dipilih

Kereta Cepat Jakarta Bandung tersebut akan beroperasi secara gratis selama tiga bulan yang resmi diperintahkan oleh Presiden Jokowi.

Jokowi ingin agar masyarakat bisa mencoba naik Kereta Cepat Jakarta-Bandung secara cuma-cuma.

Hal itu juga dikonfirmasi oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi.

“Soft operation (18 Agustus 2023), tarif gratis sampai Oktober tapi penumpangnya akan dipilih,” kata dikutip AyoBandung dari Republika.

Baca Juga: Cara Dapat Tiket Gratis Kereta Cepat Jakarta-Bandung 3 Bulan, Warga Sekitar Rel Jadi Prioritas, Siap-siap War!

Untuk mendapatkan tiket gratis tersebut bisa didapatkan secara online untuk kapasitas sekitar 600 penumpang.

Sistem tiket gratis ini harus memesan online dan siapa cepat dia dapat.

Mengingat banyaknya antusias masyarakat soal kereta cepat ini, diprediksi pendaftaran tiket gratis akan membludak.

Ada pun tiket gratis Kereta Cepat Jakarta Bandung ini diprioritaskan untuk warga sekitar jalur KCJB atau sepanjang rel.

Baca Juga: Pesawat SAM Air Akhirnya Ditemukan di Tengah Hutam dalam Kondisi Hancur, Basarnas: Evakuasi On Process

Apakah tiket gratis tersebut sudah termasuk pulang pergi?

Sayangnya, belum ada informasi lebih lanjut soal bagaimana sistem tiket gratis apakah sudah pulang pergi atau hanya satu kali naik.

Untuk kisaran harganya jika sudah mulai berjalan seperti biasa, Direktur Utama PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) Dwiyana Slamet Riyadi sempat menyinggung soal tarif tiketnya.

Ia mengatakan tarif tiket Kereta Cepat Jakarta Bandung ini diperkirakan mulai dari Rp150.000-Rp320.000.

Dengan kecepatan maksimal 350 km/jam kereta cepat ini mampu menempuh jarak sejauh 142,3 km.

 

Itu dia informasi dapatkan tiket gratis Kereta Cepat Jakarta Bandung.*** 

Sentimen: positif (100%)