Sentimen
Positif (96%)
24 Jun 2023 : 00.35
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Magelang, Hongkong

Usaha Aksesoris Ukir Nama Rambah Pasar Ekspor

24 Jun 2023 : 00.35 Views 3

Krjogja.com Krjogja.com Jenis Media: News

Usaha Aksesoris Ukir Nama Rambah Pasar Ekspor

Krjogja.com - MUNTILAN - Aksesoris ukir nama saat ini banyak diminati masyarakat, selain terlihat elegan harganya juga sangat terjangkau. Salah satu pelaku usaha asal Tambakan Sedayu Muntilan, Yuni Nurani membuat terobosan dengan menerima pemesanan aksesoris ukir nama.

Usaha ini ia lakukan semenjak tahun 2019 lalu dan mulai terjun ke online pada tahun 2020 lalu. “Untuk sekarang saya lebih berfokus ke online, baik melalui Facebook dan Instagram,” jelas Yuni saat ditemui di rumah (21/06/2023).

Menurutnya cara tersebut lebih efektif karena dapat mencakup wilayah yang luas dan konsumen dapat melihat foto produk serta membaca deskripsi yang sudah ia tuliskan secara detail dikatalog dalam setiap produk yang dijual.

Yuni mengatakan, untuk ukir nama biasanya konsumen memesan bros, kalung, gelang, anting, cincin, gantungan kunci, label baju dan lainnya tergantung permintaan konsumen. Selain aksesoris ukir nama, ia juga menjual perhiasan dari titanium. “Untuk harga ukir nama mulai dari 100-120 ribu danperhiasan titanium mulai dari 45-55 ribu,” katanya.

Ia menambahkan untuk proses pembuatan ukir nama minimal 4 hari dari proses desain sampai barang jadi. Bahan yang digunakan untuk pembuatan ukir nama meliputi kuningan yang dilapisi warna emas dan besi putih anti karat.

“Untuk pemasaran selain wilayah Magelang dan Yogjakarta, saya juga memiliki konsumen di daerah Bali, Riau, Gorontalo dan juga ekspor ke luar negeri seperti Malaysia dan Hongkong,” ujarnya.

Disetiap bulannya ia mampu meraup keuntungan 10 juta rupiah. Sekarang ini, ia juga mempunyai sekitar 250 reseller yang tersebar di seluruh Indonesia. “Untuk saat ini, saya mendapatkan 3.000 pesanan label baju dari salah satu brand,” imbuhnya. (*1)

Sentimen: positif (96.2%)