Sentimen
Negatif (99%)
15 Jun 2023 : 23.30
Informasi Tambahan

Brand/Merek: Nike, Dior

Kab/Kota: Tangerang, Bogor, Bekasi, Malang

Kasus: Maling, pencurian

Terlilit Pinjol dan Judi Online, Dua Pria di Tangerang Bobol 4 Toko

15 Jun 2023 : 23.30 Views 2

Merdeka.com Merdeka.com Jenis Media: Nasional

Terlilit Pinjol dan Judi Online, Dua Pria di Tangerang Bobol 4 Toko

Merdeka.com - Polsek Panongan, Polresta Tangerang meringkus dua pria berinisial MR (23) dan AY (30). Keduanya diringkus lantaran melakukan tindak pidana pencurian dengan kekerasan.

Kapolsek Panongan Iptu Hotma mengatakan, kedua pelaku tersebut kerap menggasak barang-barang di dalam kendaraan yang sedang terparkir. "Dua pelaku yang diamankan memiliki peran yang berbeda. MR sebagai eksekutor sementara AY joki yang menunggu di motor," kata Hotma, Kamis (15/6).

Berdasarkan pemeriksaan, keduanya sudah beraksi sebanyak tujuh kali di Tempat Kejadian Perkara (TKP) berbeda di wilayah hukum Polsek Panongan.

"Dari kendaraan yang terparkir, pelaku mengambil uang dan barang-barang seperti handpone dan laptop. Mereka ini menggunakan pemecah kaca," ungkapnya.

2 dari 2 halaman

Selain menggasak barang-barang di kendaraan yang terparkir, keduanya juga kerap membobol toko di malam hari yang sedang tutup. Mereka pun mengambil uang sebesar Rp100 juta.

"Pelaku beraksi di malam hari. Ada empat toko yang dibobol. Dari toko-toko itu, mereka mengambil uang dengan nilai Rp10 juta hingga Rp100 juta," sebutnya.

Para tersangka mengaku uang hasil kejahatannya mereka gunakan untuk membayar pinjaman online serta bermain judi online.

"Mereka tidak memiliki pekerjaan dan terlilit pinjaman online untuk judi slot. Jadi mereka menggunakan uang hasil kejahatan tersebut untuk membayar utang dan judi," jelasnya.

Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, kedua pelaku tersebut dijerat Pasal 363 KUHP tentang Pencurian dengan Pemberatan. "Ancaman hukumannya paling lama 7 tahun penjara," pungkasnya. [yan]

Baca juga:
Modus Tukar Uang, Aksi Kriminal Bule Sejoli di Pet Shop Tangsel Terekam CCTV
Kabur Usai 'Ngembat' Luis Vuitton & Hermes Majikan, ART Ditangkap di Pelabuhan Merak
Unyil Puluhan Kali Curi Motor di Masjid
Kronologi 150 Tabung Elpiji di Jombang Raib Digondol Maling, Pelaku Akrab dengan TKP
Cekik Sopir, Penumpang Bawa Kabur Angkot di Caringin Bogor
CCTV Rekam Aksi Pencuri di Malang, Masukkan Sepatu Nike hingga Dior Dalam Karung
Terjun ke Sungai Citarum Bekasi, Maling Motor Tewas Tenggelam

Sentimen: negatif (99.8%)