Sentimen
Positif (50%)
16 Jun 2023 : 01.59
Informasi Tambahan

Kab/Kota: bandung

Partai Terkait

Sandiaga Uno Jadi Kader PPP, Mardiono: Ahlan Wa Sahlan

16 Jun 2023 : 01.59 Views 6

Pikiran-Rakyat.com Pikiran-Rakyat.com Jenis Media: Nasional

Sandiaga Uno Jadi Kader PPP, Mardiono: Ahlan Wa Sahlan

PIKIRAN RAKYAT - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno resmi menjadi kader Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Pelantikan itu digelar di kantor DPP PPP, Jalan Dipenogoro, Jakarta Pusat pada Rabu, 14 Juni 2023.

"Pak Sandiaga Uno yang saya hormati ahlan wa sahlan, selamat bergabung berjuang bersama dengan keluarga besar partai PPP warisan para ulama untuk membangun Indonesia ke depan," ujar Plt Ketum PPP Mardiono saat memberikan sambutan.

Lebih lanjut Mardiono mengungkapkan awal mula Sandiaga jatuh hati dengan partai berlambang ka'bah tersebut.

Dia menyebut Sandi sempat berdiskusi untuk menindaklanjuti kerja sama politik usai memutuskan untuk keluar dari Partai Gerindra.

Baca Juga: Jokowi Cawe-cawe untuk Putri Ariani di America's Got Talent, Sebut Simon Cowell Tak Pernah Meleset

"Sejak lebaran hari pertama Pak Sandi telah menyampaikan kepada saya selaku ketua umum PPP bahwa Pak Sandi telah mengundurkan diri dari partai Gerindra sebagai wakil dewan pertimbangan dewan pembina di Partai Gerindra.

"Kemudian mulailah berdiskusi untuk menindaklanjuti bagaimana kita bersama-sama berjuang di PPP," katanya.

Setelah itu, dikatakan Mardiono, Sandiaga berperan aktif untuk selalu berdiksusi dengan PPP hingga mengenali sejarah hingga kader-kader PPP.

Baca Juga: Viral 4 Pemuda di Pameungpeuk Bandung Ugal-ugalan Sambil Acungkan Sajam, Polisi Ringkus Para Pelaku

"Kelihatannya sudah kepincut, berjalan Alhamdulillah sudah mau dua bulan, terakhir ospeknya kita nyatakan lulus dann kemudian pada sore hari ini kita lantik menjadi mahasiswa baru," kata Mardiono.

"Tapi ini jadi mahasiswanya belum lulus lagi, baru lulus ospeknya ya sekarang baru menjadi anggota," ujarnya.

Perlu diketahui secara simbolis Sandiaga mardiono memberikan pemberian kartu tanda anggota (KTA) hingga jaket PPP.***

Sentimen: positif (50%)