Sentimen
Yakin Demokrat Setia Meski AHY Akan Bertemu Puan, NasDem: Itu Meminimalisir Polarisasi
Jitunews.com Jenis Media: Nasional
12 Juni 2023 05:08 WIB
Ahmad Ali mengatakan bahwa pihaknya justru mendorong rencana pertemuan Puan dan AHY
Wakil Ketua Umum Partai NasDem, Ahmad Ali (Instagram )
JAKARTA, JITUNEWS.COM - Wakil Ketua Umum Partai NasDem Ahmad Ali mengatakan bahwa partainya tidak risau terkait rencana pertemuan Ketua DPP PDIP Puan Maharani dan Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Ia yakin Demokrat tidak akan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan.
"Ketika kita membangun koalisi, yang kita letakkan itu adalah trust, kepercayaan satu sama lain, kami tetap menaruh kepercayaan penuh kepada partai Demokrat," kata Ali seperti dilansir CNNIndonesia.com, Minggu (11/6/2023).
Ali mengatakan bahwa pihaknya justru mendorong rencana pertemuan Puan dan AHY. Menurutnya pertemuan antar partai politik merupakan hal yang baik, terlebih hubungan PDIP dan Demokrat tidak harmonis sejak tahun 2004.
Novel PA 212 Pastikan Dukung Ganjar Pranowo asal Mau Bertobat
Oleh karena itu, ia menilai rencana pertemuan Puan dan AHY bukan dilakukan untuk memecah Koalisis Perubahan untuk Persatuan melainkan untuk berdiskusi terkait persoalan bangsa.
"Salah satunya, paling tidak adalah meminimalisir polarisasi...Jadi saya pikir kalau pertemuan itu terjadi, ya saya pikir itu bukan niat untuk memecah koalisi perubahan, saya pikir itu untuk kepentingan bangsa," ujarnya.
Lebih lanjut, ia mengingatkan bahwa ada kesepakatan yang telah disetujui bersama dalam Piagam Koalisi Perubahan untuk Persatuan. Ia menyebut siapapun yang melanggar pasti akan mendapatkan konsekuensi dari rakyat.
"Ketika ada yang melanggar itu pasti ada konsekuensi dari rakyat. Saya pikir Demokrat tidak memilik karakter itu. Kita justru mendorong pertemuan-pertemuan seperti itu," tandasnya.
Soal Rencana Pertemuan AHY-Puan, SBY: Niat Baik Selalu Bawa KebaikanSentimen: positif (88.6%)