Sentimen
Negatif (72%)
8 Jun 2023 : 06.27
Informasi Tambahan

Event: Ramadhan

500 Lebih Kasus Perdagangan Orang Ditangani Bareskrim Sejak 2020 sampai 2023

8 Jun 2023 : 06.27 Views 2

Indozone.id Indozone.id Jenis Media: News

500 Lebih Kasus Perdagangan Orang Ditangani Bareskrim Sejak 2020 sampai 2023

INDOZONE.ID - Mabes Polri membeberkan data terkait kasus tindak pidana perdagangan orang (TPPO), yang diusut oleh Polri sepanjang tahun 2020 hingga saat ini. Tercatat, ada sebanyak 500 lebih kasus TPPO yang diusut oleh Polri.

"Kalau dilihat dari data dari tahun 2020 sampai 2023, penanganan kasus oleh Polri ada sekitar 500 lebih," kata Karo Penmas Divisi Humas Mabes Polri, Brigjen Pol Ahmad Ramadhan kepada wartawan, Rabu (7/6/2023).

Baca juga: Polisi Gagalkan Perdagangan Orang di Lampung, 24 Calon Korban Selamat!

Lebih jauh, Ramadhan membeberkan modus yang paling sering terjadi dalam kasus-kasus perdagangan orang, yaitu pekerja migran.

"Sebelumnya pada tahun 2022 terdapat kasus paling tinggi yaitu dengan modus pekerja Migran yang kita tangani dengan jumlah korban paling banyak," beber Ramadhan.

Baca juga: Kabareskrim soal Pelaku Perdagangan Orang: Gak Ada Beking-bekingan!

Kasus TPPO sendiri saat ini tengah menjadi atensi pihak kepolisian. Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo sampai membentuk satgas khusus untuk menangani kasus ini.

Tak sampai disitu, para anggota Polri yang tidak becus menangani kasus TPPO ini bakal dikenakan sanksi. Sanksi juga berlaku untuk oknum-oknum Polri yang kedapatan menjadi beking pelaku TPPO.

Artikel Menarik Lainnya:

Sentimen: negatif (72.7%)