Sentimen
Positif (72%)
6 Jun 2023 : 23.17
Tokoh Terkait

ALHAMDULILAH! Seluruh Tenaga Honorer Diangkat Jadi PPPK Sebelum Tanggal Ini, Resmi dari DPR RI!

7 Jun 2023 : 06.17 Views 2

Ayobandung.com Ayobandung.com Jenis Media: Nasional

ALHAMDULILAH! Seluruh Tenaga Honorer Diangkat Jadi PPPK Sebelum Tanggal Ini, Resmi dari DPR RI!

LENGKONG, AYOBANDUNG.COM – Alhamdulilah, tenaga honorer 2023 resmi diangkat jadi ASN PPPK tahun ini.

Bukan hanya separuh maupun segelintir pegawai, namun kabarnya kebijakan pengangkatan tenaga honorer 2023 dilakukan untuk seluruh honorer di Indonesia.

Hal ini jelas menjadi hembusan angin segar bagi para tenaga honorer 2023 yang berharap diangkat menjadi PPPK.

Baca Juga: DUH! Tenaga Honorer Terancam Batal Jadi ASN, Kemenpan RB Singgung soal Formasi, Ada Apa?

Bahkan berdasarkan informasi yang dikeluarkan oleh DPR RI, realisasi pengangkatan pegawai honorer menjadi ASN dilakukan sebelum batas waktu yang telah ditetapkan.

Adapun batas waktu yang telah ditetapkan yakni pada tanggal 18 November 2023.

Dimana pada hari tersebut, realisasi pemberhentian alias penghapusan pegawai Non ASN (honorer) akan diterapkan.

Maka pemerintah dan DPR mengusahakan, seluruh pegawai Non ASN diangkat sebelum tanggal tersebut.

Hal ini diungkapkan langsung oleh Wakil Ketua Komisi II DPR RI, Junimart Girsang yang dikutip dalam situs resmi dpr.go.id pada Senin (05/06/2023).

Baca Juga: Terungkap 3 Alasan Utama Kenapa Masih Ada Masalah Guru Honorer di Indonesia, Mendikbud Jelaskan Ini!

Ia menyebut, bahwa tidak cuma pegawai yang telah masuk pendataan Non ASN saja yang berhak diangkat menjadi PPPK.

Namun keseluruhan pegawai honorer yang ada di Indonesia, baik yang sudah terdata maupun tidak.

“Jangan gagal paham, yang harus diangkat menjadi PPPK oleh Pemerintah itu adalah seluruhnya, sekali lagi saya ulangi seluruh tenaga honorer harus diangkat menjadi PPPK oleh Pemerintah pada tahun ini,” ujarnya.

Lebih lanjut, untuk realisasi pengangkatan pegawai honorer menjadi ASN PPPK.

Baca Juga: ALHAMDULILLAH! Tenaga Honorer Guru dan Dosen Bakal Jadi Prioritas untuk Diangkat Jadi ASN 2023!

Dilakukan paling lambat sebelum tanggal 18 November 2023. Mulai dari Satpol PP, Administratif, Cleaning Service dan lain sebagainnya.

“Mulai dari (tenaga honorer) cleaning service, tenaga administrasi, keamanan, satpol PP dan banyak lagi. Semua harus diangkat dan terealisasi paling lama 28 November 2023," tuturnya.***

Sentimen: positif (72.7%)