Sentimen
Informasi Tambahan
Hewan: Ular
Kab/Kota: Gunung, Pemalang, Purwokerto
Kasus: kecelakaan
Mitos Randu Jajar Pemalang, Pohon Keramat Dipercaya sebagai Pintu Gerbang ke Alam Gaib
Indozone.id Jenis Media: News
INDOZONE.ID - Randu Jajar merupakan sepasang pohon randu raksasa di Pemalang, Jawa Tengah. Pohon ini dikenal dengan mitos yang dipercaya oleh masyarakat setempat.
Dua pohon tersebut terletak di Jalan Raya Belik-Randudongkal, Desa Sikasur, Kecamatan Belik, Kabupaten Pemalang. Tinggi pohon randu mencapai 40 meter lebih, dengan diameter mencapai 8-10 orang dewasa yang bergandengan tangan membentuk lingkaran.
Salah satu pohon randu memiliki lubang atau rongga seperti gua yang menjulang ke atas, mencapai ketinggian sekitar 5 meter, dan muat untuk menampung 8 hingga 10 orang.
Pohon Randu Jajar di Pemalang (Z Creator/Titi Romiyati)Baca juga: Mitos Pasar Bubrah: Pusat Transaksi Makhluk Gaib di Puncak Gunung Merapi
Mitos Pohon Randu JajarKonon, kedua pohon randu ini dianggap sebagai pasangan, yakni laki-laki dan perempuan. Ketika terjadi kecelakaan di sekitar lokasi, warga seringkali mengaitkannya dengan pohon randu tersebut.
Menurut Bapak Kusin, dulu sering terdapat orang yang melakukan semedi atau berbagai ritual di sekitar Randu Jajar. Namun tujuan dari kegiatan tersebut tidak diketahui secara pasti.
Pohon Randu Jajar dianggap keramat karena dipercaya sebagai pintu gerbang alam gaib. Beberapa tahun lalu, sebuah kejadian aneh terjadi pada malam hari, ketika sekelompok dosen senior dari Purwokerto memotret pohon randu tersebut. Setelah melihat hasil fotonya, mereka terkejut karena terdapat penampakan ular raksasa dan bola api.
Pohon Randu Jajar di Pemalang (Z Creator/Titi Romiyati)Baca juga: Mitos Telaga Sunyi Baturraden, Tempat yang Bikin Pasangan Bertengkar hingga Berpisah
Mbah Rais juga menceritakan kejadian yang tak masuk akal yang pernah dilihat oleh warga sekitar. Salah satu dahan pohon randu pernah patah dan jatuh ke tanah dengan ukuran yang cukup besar. Namun, karena tak ada warga yang berani memindahkannya, dahan tersebut akhirnya dibiarkan begitu saja. Namun, keesokan harinya, dahan tersebut kembali ke tempat semula tanpa meninggalkan bekas patahan.
Namun, menurut Yanto, seorang warga setempat, kondisi jalan di sekitar Randu Jajar memang berliku dengan banyak tikungan tajam. Jika seseorang tidak mengetahui kondisi jalan dengan baik dan kurang berhati-hati, bisa berakibat celaka terutama saat turunan dan tikungan.
Meskipun dianggap keramat oleh warga sekitar, dua pohon randu ini menjadi tempat populer bagi anak muda untuk berswafoto. Hal ini disebabkan oleh keindahan pemandangan sekitar, termasuk pemandangan persawahan dan keelokan Gunung Slamet yang dapat terlihat saat cuaca cerah.
Mitos seputar Randu Jajar telah menciptakan aura misteri dan daya tarik bagi masyarakat setempat maupun wisatawan. Keberadaan lubang raksasa dan berbagai cerita mistis yang mengitarinya membuat poho tersebut memiliki pesona yang unik. Meskipun beberapa cerita yang terkait dengan pohon randu ini sulit untuk dipercaya secara rasional.
Pohon Randu Jajar di Pemalang (Z Creator/Titi Romiyati)Artikel Menarik Lainnya:
Konten ini adalah kiriman dari Z Creators Indozone.Yuk bikin cerita dan konten serumu serta dapatkan berbagai reward menarik! Let's join Z Creators dengan klik di sini .
Z CreatorsSentimen: negatif (66.7%)