Sentimen
Negatif (100%)
3 Jun 2023 : 22.54
Informasi Tambahan

Kasus: kecelakaan

Internasional Tidak Ada WNI Korban Kecelakaan Kereta di India Pusat Pemberitaan

3 Jun 2023 : 22.54 Views 3

RRi.co.id RRi.co.id Jenis Media: Nasional

Internasional
Tidak Ada WNI Korban Kecelakaan Kereta di India 

Pusat Pemberitaan

KBRN, Jakarta: Kementerian Luar Negeri memastikan tidak ada Warga Negara Indonesia (WNI) menjadi korban jiwa maupun luka dalam kecelakaan kereta di Odhisa, negara bagian India. Tabrakan yang melibatkan tiga kereta ini terjadi pada Jumat (2/6/2023) malam waktu setempat atau tengah malam hari WIB.

Hingga Sabtu siang sudah jatuh lebih dari ratusan korban jiwa. Seluruh korban telah dievakuasi dari tempat kejadian.

“Duka cita dan simpati mendalam atas musibah kecelakaan kereta api di Odhisa, yang menyebabkan ratusan korban jiwa dan luka. Tidak ada korban WNI dalam kecelakaan kereta tersebut,” begitu pernyataan yang dikeluarkan Kementerian Luar Negeri RI.

Sedikitnya 261 orang tewas setelah tiga kereta api terlibat dalam kecelakaan mengerikan di Odhisa. Tim penyelamat bekerja keras mengevakuasi siapapun korban yang memungkinkan segera diselamatkan.

Ini adalah kecelakaan kereta api paling mematikan. Selain ratusan korban jiwa, juga ada 900 orang terluka.

Sabtu siang operasi penyelamatan dinyatakan selesai. Lebih dari 200 ambulans hilir mudik dengan ratusan dokter dan tenaga kesehatan ikut datang untuk memberi pertolongan pertama.

Sentimen: negatif (100%)