Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Solo
Tokoh Terkait
Jokowi Cawe-cawe di Pemilu 2024, Gibran: Kok Tanya Saya
Merahputih.com Jenis Media: News
MerahPutih.com - Presiden Joko Widodo memastikan akan ikut cawe-cawe dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Hal ini untuk memastikan pemilu berjalan demokratis, bukan untuk kepentingan politik praktis.
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka angkat suara atas pernyataan tersebut dengan menyebut pihaknya tetap berjalan netral sebagai kepala daerah.
Baca Juga
Bicara 4 Mata Bersama Puan, Gibran: Bahas Pertemuan dengan Prabowo Kemarin
"Tanya bapak (Jokowi) soal itu (cawe-cawe politik) kok tanya saya. Saya kan nggak melu-melu (tidak ikutan)," kata Gibran di Balai Kota Solo, Rabu (31/5).
Dia memastikan sebagai Wali Kota Solo tetap bersikap netral dengan mengajak semua pihak wedangan serta menganggap semua adalah teman.
"Semua saya fasilitasi, saya temui semua. Saya jadikan teman semua, ajak wedangan semua. Saya juga ajak jalan-jalan semua tamu datang, wis kurang netral opo?," tegas dia.
Baca Juga
Pasca-Bertemu Prabowo, Gibran Giliran Bertemu Puan untuk Makan Bareng
Pernyataan Presiden Jokowi kembali menuai sorotan publik dan politikus di tanah air. Kata 'cawe-cawe' diungkap Jokowi di tengah situasi politik yang panas.
"Demi bangsa dan negara saya akan cawe-cawe, tentu saja dalam arti yang positif," ucap Jokowi di Istana Negara, Senin (29/5)
Sebagaimana diketahui pernyataan itu disampaikan Jokowi saat bertemu dengan pemimpin redaksi sejumlah media dan konten kreator seperti Akbar Faisal, Helmy Yahya dan Arie Putra.
Jokowi sendiri menegaskan pernyataan itu dalam konteks pemilu 2024. (Ismail/Jawa Tengah).
Baca Juga
Jalan-Jalan Bersama Gibran, Puan Bantah karena Kunjungan Prabowo Sebelumnya
Sentimen: positif (99.2%)