Sentimen
Positif (61%)
30 Mei 2023 : 01.47
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Purwakarta

Kalau Pesantren Saling Bersinergi, Sangat Potensial Jadi Raksasa Ekonomi Baru

30 Mei 2023 : 01.47 Views 2

iNews.id iNews.id Jenis Media: Nasional

Kalau Pesantren Saling Bersinergi, Sangat Potensial Jadi Raksasa Ekonomi Baru

JAKARTA, iNews.id - Menteri Agama (Menag), Yaqut Cholil Qoumas mendorong pondok-pondok pesantren untuk bersinergi membangun ekosistem ekonomi pesantren. Hal ini disampaikannya saat bertemu para kiai muda se-Jawa di Pondok Pesantren Al Hikamussalafiyah Cipulus, Wanayasa, Purwakarta, Jawa Barat.

"Problem kita (pondok pesantren) adalah tidak kuat secara ekonomi. Tidak pernah atau belum pernah ada untuk menguatkan ekosistem ekonomi pesantren yang mensinergikan seluruh pesantren," kata Gus Yaqut dalam keterangannya, Minggu (28/5/2023).

Dia  menilai, banyak program pemberdayaan ekonomi hanya dilakukan secara parsial di masing-masing pesantren, bukan dalam jejaring. 

"Jangan lagi main sendiri-sendiri, ini yang harus diubah. Padahal kalau saling bersinergi, pesantren sangat potensial menjadi raksasa ekonomi baru di Indonesia," ucapnya.

Editor : Faieq Hidayat

Follow Berita iNews di Google News

Bagikan Artikel:

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews.id tidak terlibat dalam materi konten ini.



Sentimen: positif (61.5%)