Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Tiongkok, Kuala Lumpur
Tokoh Terkait
Olimpik Kalah di 16 Besar, Ginting Akui Kehebatan Lawan Pusat Pemberitaan
RRi.co.id Jenis Media: Nasional
KBRN, Jakarta: Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting kesal dengan penampilannya di babak 16 besar Malaysia Masters 2023. Ia gagal ke perempat final, dan mengakui kehebatan lawannya wakil Tiongkok Weng Hong Yang.
Akibat tampil tidak konsisten, juara Asia 2023 itu kandas dari Weng Hong dua gim 19-21 dan 15-21 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Kamis (25/5/2023). Tunggal putra peringkat dua dunia kecewa karena tidak bisa tampil sabar meladeni permainan peringkat 34 dunia itu.
"Weng Hong Yang lebih siap untuk main hari ini. Dia lebih tidak gampang mati sendiri, sedangkan saya kebalikannya," ucapnya usai laga.
"Beberapa kali coba buat bermain sabar tapi ada out-out sedikit tipis. Tentunya mempengaruhi kepercayaan diri saya," ujarnya.
Dicontohkannya, saat tampil di gim pertama, dia mencoba mengejar ketertinggalan poin dan mempengaruhi lawan agar bisa mengikuti kemauannya. Namun hal ini tidak berjalan mulus lantaran kembali lagi membuat kesalahan.
"Di gim pertama saat tertinggal saya coba bawa dia ke pola permainan saya, tapi di akhir-akhir ada kesalahan sedikit. Di gim kedua saya coba lagi tapi dia sudah lebih siap," ucapnya.
Ginting menyebut, bermasalah dengan shuttlecock yang mempengaruhi penampilannya. Persoalan ini membuat dirinya sulit mendapatkan poin.
"Karena kondisi shuttlecock yang berat sebenarnya saya atau dia juga sama-sama tidak mudah untuk mendapatkan poin. Namun memang pengembalian-pengembalian saya banyak salah dan tanggung jadi dia lebih bisa menggunakan serangannya dengan baik," katanya.
Kegagalan Ginting mengikuti kegagalan dua pebulu tangkis tunggal lainnya yang sudah tersingkir di ajang Malaysia Masters 2023. Di babak awal juara Malaysia Masters 2022 itu kalah dari wakil Taiwan Lin Chun-Yi lewat pertarungan tiga gim dengan skor 13-21, 21-16, dan 8-21.
Kekalahan juga dialami Jonatan Christie. Unggulan ketiga itu harus mengakui keunggulan pebulu tangkis asal Jepang Kenta Nishimoto. Jojo sapaan akrabnya kalah dua gim dengan skor 20-22 dan 11-21.
Sentimen: negatif (99.2%)