Sentimen
Negatif (66%)
19 Mei 2023 : 23.13
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Moskow

Kasus: kebakaran

Partai Terkait
Tokoh Terkait

Bunker Rahasia Vladimir Putin di Istana Megah Laut Hitam Terbongkar

19 Mei 2023 : 23.13 Views 4

Gelora.co Gelora.co Jenis Media: News

Bunker Rahasia Vladimir Putin di Istana Megah Laut Hitam Terbongkar



GELORA.CO - Bunker rahasia milik Presiden Rusia Vladimir Putin yang terletak di Laut Hitam terbongkar. Bunker tersebut terdapat di sebuah kompleks "istana" seluas 190 ribu kaki persegi bernilai miliaran dolar di tepi Laut Hitam di kota resor Gelendzhik, Rusia.

Di kawasan kompleks ala istana tersebut terdapat lounge hookah, kasino, gudang anggur, hingga gelanggang hoki, dan bahkan gereja.

Namun menurut laporan Bussiness Insider, sekitar 50 meter di bawah tebing tempat perkebunan, terdapat bunker terowongan ganda rahasia milik Putin.

Laporan tersebut mengutip dokumen yang bocor menunjukkan tata letak bunker tersebut, yang berada di kawasan zona larangan terbang khusus. Bunker tersebut dibentengi agar bisa melindungi presiden dan VIP jika terjadi kekacauan.

Putin dan VIP-nya dapat bertahan di dalam bunker selama berpekan-pekan. Di dalamnya terdapat akses ke air bersih, ventilasi yang baik, dan sistem kabel yang rumit. Semuanya dapat diakses dari bunker yang dilindungi beton 15 inci yang sangat padat.

“Pengaturan terowongan ini memiliki semua jenis keselamatan dan keamanan. Ada sistem kebakaran. Ada air, ada selokan. Ini dimaksudkan agar seseorang dapat bertahan hidup atau melarikan diri," kata insinyur struktural Thaddeus Gabryszewski.

Terdapat dua terowongan di dalam bunker, satu sama lain dihubungkan dengan lift. Panjangnya sekitar 40 dan 60 meter dan lebar sekitar 6 meter. Ada ruang hidup yang sangat dibentengi seluas 6.500 kaki persegi.

Apakah fasilitas tersebut dapat menahan ledakan nuklir atau tidak akan bergantung pada bagaimana beton diperkuat dan bahan apa yang digunakan di sekitar area yang terisi. Namun itu tidak dijelaskan dalam dokumen yang bocor.

Lokasinya yang terletak ribuan mil dari Moskow diduga berfungsi untuk memastikan kelangsungan hidup Putin jika suatu saat melawan pemberontakan dari rakyatnya sendiri.

Kehadiran bunker ini menunjukkan bahwa Putin telah mengantisipasi konflik global sejak bertahun-tahun lalu.

Sentimen: negatif (66%)