Sentimen
Negatif (99%)
17 Mei 2023 : 14.59
Informasi Tambahan

BUMN: Garuda Indonesia

Event: SEA Games

Hewan: Gajah

Tokoh Terkait

Sea Games Thailand Investigasi Insiden 'Baku Hantam' dengan Indonesia Pusat Pemberitaan

17 Mei 2023 : 21.59 Views 2

RRi.co.id RRi.co.id Jenis Media: Nasional

Sea Games
Thailand Investigasi Insiden 'Baku Hantam' dengan Indonesia

Pusat Pemberitaan

KBRN, Jakarta: Asosiasi Sepak Bola (FA) Thailand berikan lima poin pernyataan, pasca insiden 'baku hantam' kepada pemain dan offisial Timnas U-22 Indonesia. Aksi tersebut terjadi pada laga final SEA Games 2023, di Stadion Olympic, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (16/5/2023).

Dalam pernyataannya, Thailand meminta maaf atas insiden keributan, pasca kekalahan Tim Gajah oleh Skuad Garuda Muda dengan skor 5-2. Buntut aksi tidak terpuji itu, pemain dan offisial Thailand akan diselidiki dengan dibentuk tim investikasi.

"FA Thailand akan membentuk tim komite yang akan menyelidiki apa yang terjadi selama pertandingan begitu rombongan timnas kembali," tulis pernyataan FA Thailand. Thailand juga memastikan terdapat sanksi yang menanti terkait insiden tersebut.

Sumarji selaku Tim Offisial Timnas Sepakbola U-22 Indonesia menceritakan, detik-detik 'baku pukul' terjadi pada laga final tersebut. Kala itu, dirinya ingin melerai para pemain dan offisial Indonesia dan Thailand yang terlibat cek-cok.

"Saya menghalau anak-anak supaya jangan ada yang saling pukul. Tiba-tiba saya malah di pukul," kata Sumarji dalam keterangannya dari tayangan akun TikTok @chandramargatama dikutip RRI.co.id, Rabu (17/5/2023).

Sumarji mengaku, tidak bisa menghalau 'bogem mentah' yang mengarah kepadanya. Karena, serangan pukulan itu terjadi secara mendadak.

"Begitu kita di pukul dengan tangan yang begitu besar, gimana gitu. Ya langsunglah ambruk saya," ucap Sumarji.

Dalam video tersebut, terlihat salah satu tim offisial Thailand menghampiri pihak Indonesia untuk meminta maaf. Sumarji dan pihak Thailand terlihat berpelukan, keduanya saling maaf-memaafkan.

Terlihat juga Pelatih Timnas Sepakbola U-22 Indonesia Indra Sjafri. Pihak Thailand juga meminta maaf kepada pelatih Indra dengan bersalaman.

Berikut poin-poin pernyataan resmi FA Thailand soal keributan pada final SEA Games 2023, Indonesia Vs Tim Gajah. Thailand meminta maaf dan menginvestigasi siapa-siapa saja pemain dan ofisialnya yang berulahm

1. FA Thailand kecewa dan meminta maaf atas kekacauan yang terjadi tadi malam yang telah merusak citra sepakbola Thailand.

2. Staf pelatih dan pemain seharusnya bertindak dengan baik karena mewakili tim nasional Thailand.

3. FA Thailand akan membentuk tim komite yang akan menyelidiki apa yang terjadi selama pertandingan begitu rombongan timnas kembali ke Thailand dan akan ada hukuman yang menanti.

4. FA Thailand tidak akan melindungi mereka yang melakukan kesalahan, serta akan mengirimkan surat permintaan maaf resmi ke organisasi lain yang terkena dampak.

5. Sekali lagi, FA Thailand ingin meminta maaf kepada semua penggemar sepak bola Thailand dan semua orang yang terlibat dengan apa yang terjadi tadi malam, semoga tidak ada kejadian serupa lagi.

Sentimen: negatif (99.6%)