Sentimen
Positif (44%)
15 Mei 2023 : 09.28
Informasi Tambahan

Event: Pilkada Serentak

Kab/Kota: Purbalingga

Partai Terkait

Tinggalkan Jabatan, Kades Aktif Nyaleg Partai Golkar

15 Mei 2023 : 09.28 Views 3

Krjogja.com Krjogja.com Jenis Media: News

Tinggalkan Jabatan, Kades Aktif Nyaleg Partai Golkar

Krjogja.com -  PURBALINGGA - DPD Partai Golkar Purbalingga mendaftarkan 50 bakal calon legislatif ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Purbalingga, Sabtu siang (13/5/2023). Ketua DPD Partai Golkar Purbalingga, Teny Juliawati mengklaim latar belakang bacaleg Golkar sangat beragam. Meliputi kalangan pengusaha, milenial dan mahasiswi serta mantan kades.

" Bahkan ada kades aktif yang mundur dari jabatannya untuk mencalonkan diri sebagai caleg dan akan berjuang memenangkan Partai Golkar," tuturnya.

Pada kesempatan yang sama, Teny yang juga Wakil Ketua DPRD purbalingga itu mengungkapkan, partainya memasang target perolehan 15 kursi di DPRD Purbalingga pada Pemilu 2024 mendatang. Bila target terpenuhi, lanjutnya, Teny mengikuti bursa calon bupati.

"Kami fokus untuk Pileg dulu. Apabila target terpenuhi insyaallah kami akan maju di Pilkada," ujarnya. (Rus)

Sentimen: positif (44.4%)