Sentimen
Informasi Tambahan
BUMN: PT Telekomunikasi Selular
Grup Musik: BTS
Tim Gabungan TNI-Polri Merapat ke Okbab, Upayakan Bebaskan Sandera KKB
Indozone.id Jenis Media: News
INDOZONE.ID - Satgas Damai Cartenz 2023 yang diketahui berisi personel gabungan TNI-Polri turun tangan merapat ke Distrik Okbab, Kabupaten Pegununungan Bintang, Papua, hari ini. Tim gabungan bakal berupaya membebaskan para pekerja tower BTS yang disandera oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB).
"Hari ini tim sedang bekerja menuju Okbab," kata Kasatgas Humas Operasi Damai Cartenz 2023, Kombes Pol Donny Charles Go kepada wartawan, Sabtu (13/5/2023).
Baca Juga: Sandera Pekerja Proyek BTS Telkomsel, KKB Minta Tebusan Rp500 Juta
Lebih jauh, Kombes Donny mengungkap pihaknya sudah menggelar rapat untuk membahas persoalan ini. Dia menyebut ada beberapa cara untuk membebaskan sandera tersebut.
"Sudah dirapatkan oleh gabungan aparat keamanan TNI Polri dan Pemda setempat. Ada beberapa alternatif upaya pembebasan sanderanya," beber Donny.
Namun, Donny belum membeberkan lebih dalam ihwal cara atau alternatif pembebasan sandera KKB.
Baca Juga: Breaking News! KKB Sandera Pekerja Proyek BTS Telkomsel di Papua
Pekerja Disandera KKBDiberitakan sebelumnya, KKB menyandera enam pekerja proyek tower BTS Telkomsel. Ada dua dari enam sandera yang sudah dibebaskan oleh KKB.
KKB meminta tebusan senilai Rp 500 juta untuk ditukar dengan para sandera. Kekinian, belum diketahui nasib maupun kondisi para sandera yang menjadi tawanan KKB tersebut.
Artikel Menarik Lainnya:
Sentimen: positif (88.8%)