Sentimen
Informasi Tambahan
Event: Idul Adha 1441 Hijriah, Salat Idul Fitri
Grup Musik: APRIL
Hewan: Sapi
Partai Terkait
Tokoh Terkait
Tahun Ini Pemprov DKI Gelar Salat Idul Adha di Balai Kota, Bukan di JIS
Jitunews.com Jenis Media: Nasional
12 Mei 2023 23:28 WIB
Salat Idul Adha pada tahun lalu dilaksanakan di JIS.
Jakarta International Stadium (KBA News)
JAKARTA, JITUNEWS.COM — Pemprov DKI Jakarta akan menggelar salat Idul Adha pada Juni 2023 di Masjid Fatahillah, Balai Kota.
Pemilihan lokasi salat id ini berbeda dari tahun lalu. Pada 2022, di bawah kepemimpinan Gubernur Anies Baswedan, Pemprov DKI mengadakan salat id di Jakarta International Stadium (JIS).
"Kita tidak menggunakan (JIS) untuk tahun ini, tapi menggunakan Masjid Fatahillah Balai Kota," ujar Kepala Sub Kelompok Kegiatan Mental Spiritual Biro Dikmental DKI Jakarta, di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Jumat (12/5).
Demokrat Tolak Sandiaga Dampingi Anies karena "Titipan" Jokowi, Denny Siregar: Bilang Aja Takut Kesalip
Menurut Herman, penyelenggaraan salat Idul Adha nantinya lebih minimalis ketimbang salat Idul Fitri pada April lalu. Dia mengatakan salat Idul Adha hanya digelar di bagian dalam masjid dan sekitarnya, tidak sampai ke halaman.
Setiap tahun, Pemprov DKI mengadakan salat Idul Adha. Setelah salat, penyaluran daging kurban dilakukan di Masjid Hasyim Asy'ari, Jakarta Barat. Diketahui, sapi kurban milik Presiden Jokowi dipotong di lokasi tersebut.
Puji Surya Paloh yang Tak Gentar Capreskan Anies Baswedan, Demokrat: Tokoh yang Dicap Mainkan Politik IdentitasSentimen: positif (40%)