Sentimen
Positif (98%)
13 Mei 2023 : 01.08
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Bogor

Partai Terkait

PAN Kota Bogor Targetkan Minimal Tambah 2 Kursi di DPRD

13 Mei 2023 : 08.08 Views 2

JabarEkspress.com JabarEkspress.com Jenis Media: News

PAN Kota Bogor Targetkan Minimal Tambah 2 Kursi di DPRD

JABAR EKSPRES – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kota Bogor resmi menyerahkan berkas pendaftaran Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) untuk berkompetisi di ajang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 ke KPU Kota Bogor pada Jumat, 12 Mei 2023.

Ketua Umum DPD PAN Kota Bogor Bedjo Santoso mengatakan, pihaknya mendaftarkan 50 kader terbaik dengan berbagai latar belakang, mulai tokoh masyarakat, tokoh agama, seni, Intelektutal, tokoh pemuda, dan kalangan milenial.

Dari puluhan Bacaleg tersebut, PAN Kota Bogor nggak muluk-muluk, hanya menargetkan satu daerah pemilihan (Dapil) satu kursi DPRD Kota Bogor.

BACA JUGA: Andalkan Artis, PAN Jabar Kejar 12 Kursi DPRD

Sebagai informasi, Kota Bogor, Jawa Barat terdiri dari lima dapil. Artinya, PAN cukup menambah dua kursi untuk meraih lima kursi yang melenggang di DPRD.

Jumlah itu lebih besar dibanding periode 2019-2024 silam yang hanya menempatkan tiga orang di DPRD Kota hujan tersebut.

“Kami partai tangguh, kita opsional (pasang target) 10 kursi di DPRD Kota Bogor. (Target minimal) satu dapil satu kursi.

Itu target yang rasional karena kita partai menengah,” ungkap Bedjo kepada wartawan di kantor KPU Kota Bogor pada Jumat, 12 Mei 2023.

Menurutnya, hal itu menjadi tantangan untuk para kader dan Bacaleg yang ikut dalam Pemilu 2024 mendatang. Sehingga, PAN Kota tersebut bisa meraup suara sebanyak-banyaknya dan memenuhi target.

Sentimen: positif (98.8%)