Sentimen
Positif (50%)
12 Mei 2023 : 06.00
Partai Terkait

Surya Paloh Sebut Belum Terasa Efek Ekor Jas dari Mendukung Anies Baswedan

12 Mei 2023 : 13.00 Views 3

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: News

Surya Paloh Sebut Belum Terasa Efek Ekor Jas dari Mendukung Anies Baswedan

Bakal calon presiden Koalisi Perubahan Anies Baswedan akan menemui tokoh bakal calon wakil presiden (cawapres) pendampingnya. Rencananya tim delapan akan membahas rencana pertemuan ta'aruf Anies dengan bakal calon pendampingnya.

"Ya lima nama kami akan rapat minggu depan, untuk mematangkan itu. Tetapi ini sudah komunikasi dengan para kandidat. Minggu depan tim 8 akan rapat intensif beberapa hari," ujar Ketua DPP Nasdem Willy Aditya di kantor KPU RI, Jakarta, Kamis (11/5/2023).

Willy mengatakan, Anies akan ikut dalam pertemuan dengan lima bakal cawapres. Ia memastikan lima nama calon wakil presiden itu akan ditemui.

"Ya Pak Anies mau ikut katanya," ucap dia.

Namun, Willy belum mau menyebut siapa saja lima bakal cawapres yang telah digodok NasDem. Ia juga tidak menyebut siapa yang akan ditemui pertama kali.

"Nanti kita bocor-bocorin dikit," kata Willy.

 

 

Reporter: Ahda Bayhaqi/Merdeka.com

Sentimen: positif (50%)