Sentimen
Positif (99%)
10 Mei 2023 : 06.34
Partai Terkait

Sandiaga Uno Fasilitasi Filmmaker Pemenang Festival Film Bulanan ke Cannes

10 Mei 2023 : 06.34 Views 2

Indozone.id Indozone.id Jenis Media: News

Sandiaga Uno Fasilitasi Filmmaker Pemenang Festival Film Bulanan ke Cannes

INDOZONE.ID - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno akan memfasilitasi para pembuat film yang memenangi Festival Film Bulanan 2022 untuk hadir di International Film Market, Cannes, Prancis pada 16-24 Mei 2023 mendatang.

Menurut dia, ini menjadi momentum penting bagi para pembuat film untuk bertemu secara langsung dan mempresentasikan karyanya pada calon investor, distributor, buyer, produser, hingga jaringan festival film pendek bertaraf internasional.

Baca Juga: Sandiaga Uno Titip Surat Pengunduran Diri dari Gerindra, Prabowo Belum Menerima

“Yang ke Cannes ini adalah pemenang tahun lalu. Merek akan merasakan sensasi di Cannes sehingga bisa mendapatkan pengalaman dan nilai tambah,” kata Sandiaga dalam keterangan resminya, Selasa (9/5/2023).

Sandiaga berharap program Festival Film Bulanan ini dapat berkontribusi secara positif dan berkelanjutan bagi sineas-sineas muda Indonesia untuk berkarya secara nyata dan mengukir berprestasi.

“Serta yang paling penting menyerap puluhan ribu tenaga kerja dan meningkatkan kesejahteraan pelaku kreatif perfilman Indonesia,” kata dia.

Baca Juga: Sandiaga Uno akan Telusuri soal Turis Taiwan yang Diduga Diperas Bea Cukai Bandara Bali

Festival Film Bulan ini sendiri telah berkolaborasi dengan Institut Francais Indonesia (IFI) dalam kegiatan screening dan networking.

“Agenda ini sudah mulai dilaksanakan dan diharapkan terus berlanjut untuk semakin mempererat kerja sama Prancis dan Indonesia dalam bidang ekonomi kreatif khususnya film sehingga semakin memperluas akses jejaring distribusi film internasional,” jelas dia.

Artikel Menarik Lainnya:

Sentimen: positif (99.9%)