Sentimen
Informasi Tambahan
Kasus: korupsi
Tokoh Terkait
Dito Mahendra
Brigjen Pol Djuhandhani Rahardjo Puro
Dito Mehendra Diburu Polisi, Sekarang Penyidik Bareskrim Polri Makin Murka
Pojoksatu.id Jenis Media: Nasional
POJOKSATU.id, JAKARTA- Bareskrim Polri makin geram dengan ulah tersangka Dito Mahendra terkait dugaan kepemilikan 9 jenis senjata api ilegal.
Bagaimana tidak, Dito Mehendra berkali-kali diundang Polri untuk dilakukan pemeriksaan klarifikasi, namun yang bersangkutan lagi tidak menghiraukan surat pemanggilan penyidik.
Atas ulahnya mangkir berkali- kali, penyidik Bareskrim Polri tengah memburu tersangka Dito Mehendra.
“Keberadaannya, sedang kita buru,” kata Dir Tipidum Bareskrim Polri Brigjen Pol Djuhandhani Rahardjo Puro kepada wartawan, Sabtu (29/4/2023).
Jenderal bintang dua ini mengaku pihaknya kesulitan mencari keberadaan tersangka, pasalnya hingga saat ini keberadaan Dito Mehendra masih misterius.
“Masih terus dicari keberadaannya,” ujarnya.
Seperti diketahui, Direktorat Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri telah mengamankan 15 pucuk senjata api ilegal yang ditemukan penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di rumah Dito Mahendra Sampurno 13 Maret lalu.
9 senjata api di antaranya dinyatakan ilegal, antara lain 1 pucuk Pistol Glock 17, 1 pucuk Revolver S&W, 1 pucuk Pistol Glock 19 Zev, 1 pucuk Pistol Angstatd Arms, 1 pucuk Senapan Noveske Refleworks, 1 pucuk Senapan AK 101, 1 pucuk senapan Heckler & Koch G 36, 1 pucuk Pistol Heckler & Koch MP 5, dan 1 pucuk senapan angin Walther.
Reporter : Firdausi
Sentimen: negatif (99.5%)