Sentimen
Positif (66%)
30 Apr 2023 : 10.32
Informasi Tambahan

Agama: Islam, Kristen, Hindu

Kab/Kota: Mataram, Poso, Palu

Koor Stafsus Presiden: Umat Hindu bisa jadi contoh toleransi beragama

30 Apr 2023 : 17.32 Views 2

Antaranews.com Antaranews.com Jenis Media: Politik

Koor Stafsus Presiden: Umat Hindu bisa jadi contoh toleransi beragama
Jakarta (ANTARA) - Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana berharap agar umat Hindu di Indonesia dapat menjadi contoh toleransi beragama dengan meniru dekrit Raja Asoka.

“Umat Hindu di Indonesia diharapkan dapat berpegang teguh pada sikap ajaran dharma dalam mengelola perbedaan dan keragaman, sehingga bisa menjadi contoh dalam hal moderasi beragama,” ujar Ari Dwipayana dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Sabtu.

Kebijaksanaan Raja Asoka Wardhana, tutur Ari Dwipayana melanjutkan, seorang raja Buddha yang menjunjung toleransi antarumat beragama dengan dekritnya, perlu untuk ditiru kebijaksanaannya.

Pernyataan tersebut ia sampaikan dalam sambutannya pada Perayaan Nyepi Caka 1945 dengan tema "Melalui Dharma Agama dan Dharma Negara Kita Sukseskan Pesta Demokrasi Indonesia" di Palu, Sulawesi Tengah, Jumat (28/4).

Ari menyampaikan Raja Asoka mengeluarkan dekrit yang berbunyi “… janganlah kita menghormat agama kita sendiri dengan mencela agama orang lain”.

“Barang siapa menghormat agamanya sendiri dengan mencela agama lain, semata-mata karena dorongan rasa bakti kepada agamanya dengan berpikir akan memuliakan agamanya sendiri, maka dengan berbuat demikian ia malah amat merugikan agamanya sendiri,” ujar Ari mengutip isi Dekrit Asoka.

Lebih lanjut, Ari mengatakan, dalam konteks hubungan antaragama, umat Hindu harus mampu menjadi simpul pemersatu. Ia memberikan contoh saat konflik Poso meletus sejak Desember 1998 sampai Desember 2001, komunitas Hindu di Sulawesi Tengah merupakan "buffer zone" yang turut meredam penyebaran konflik.

"Gesekan dan letupan konflik terjadi di berbagai tempat termasuk Poso, di mana pertikaian antarkelompok menelan ratusan korban jiwa. Dalam situasi konflik yang terus meruncing tersebut, komunitas Hindu terus menjaga ketenangan dan kedamaian kelompok, sembari mengantisipasi agar konflik tidak meluas dan berlarut-larut," ujar Ari.

Selanjutnya, Ari menekankan, agar umat Hindu untuk terus berpegang teguh terhadap dharma yang dapat memelihara keragaman di internal maupun eksternal umat Hindu.

Di internal umat Hindu, diharapkan menjaga kerukunan dengan prinsip menyama braya atau hidup bermasyarakat dengan menganggap orang lain adalah saudara. Sementara itu, terhadap umat agama lain, harus terus menjaga toleransi dalam ikatan kebangsaan dan kemanusiaan.

"Di Hindu, kita mengenal Wasudewa Kutumbakam. Di Islam dikenal dengan konsep Ukhuwah Wataniyah dan Ukhuwah Insaniyah, kita bersaudara dalam kebangsaan dan kemanusiaan," kata Ari.

. Mengenal Hari Tumpek Wayang dan Peruwatan Sapuh Leger
. Umat Hindu, Buddha, dan Kristen ikuti pawai malam takbiran di Mataram

Pewarta: Putu Indah Savitri
Editor: Tasrief Tarmizi
COPYRIGHT © ANTARA 2023

Sentimen: positif (66.6%)