Sentimen
Positif (40%)
30 Apr 2023 : 06.57
Informasi Tambahan

BUMN: PT Jasa Marga

Grup Musik: APRIL

Kab/Kota: Tangerang, bandung, Bogor, Bekasi

31,36% Kendaraan Belum Kembali ke Jabotabek

30 Apr 2023 : 13.57 Views 2

Medcom.id Medcom.id Jenis Media: News

31,36% Kendaraan Belum Kembali ke Jabotabek
Jakarta: Sebanyak 31,36 persen kendaraan belum kembali ke wilayah Jakarta, Bogor, Tangerang, dan Bekasi (Jabotabek). Total kendaraan yang diprediksi kembali ke Jabotabek mestinya 1,6 juta.
 
"Masih ada sekitar 31,36 persen kendaraan yang belum kembali ke Jakarta melalui Tol Trans Jawa hingga akhir pekan mendatang," kata juru bicara Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Adita Irawati melalui keterangan tertulis, Sabtu, 29 April 2023.
 
Adita mengatakan PT Jasa Marga mencatat baru 1.098.373 kendaraan yang kembali ke Jabotabek. Data itu berdasarkan penghitungan H+1 hingga H+5 Hari Raya Idulfitri 1444 Hijrah atau pada Senin-Jumat, 24-28 April 2023.
Jumlah tersebut dipantau dari empat Gerbang Tol (GT) Utama. Yaitu, GT Cikupa (dari arah Merak), GT Ciawi (dari arah Puncak), dan GT Cikampek Utama (dari arah Trans Jawa) serta GT Kalihurip Utama (dari arah Bandung).

-?

- - - -
"Jumlah kendaraan yang telah kembali ke Jabotabek tersebut mencapai 68,64 persen dari prediksi arus balik sebesar 1,6 juta kendaraan pada periode H+1 sampai dengan H+7 di empat gerbang tol utama," ucap Adita.
 
Ia mendorong pemudik untuk melakukan perjalanan sebelum puncak arus balik tahap kedua pada Minggu-Senin, 30 April-1 Mei 2023. Hal ini guna menghindari penumpukan kendaraan.
 
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Medcom.id.
 
 

(LDS)

Sentimen: positif (40%)