Sentimen
Positif (93%)
30 Apr 2023 : 02.13
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Tanah Datar

Partai Terkait

Prabowo Subianto tegaskan kunjungan ke Sumbar bukan agenda kampanye

30 Apr 2023 : 09.13 Views 3

Antaranews.com Antaranews.com Jenis Media: Politik

Prabowo Subianto tegaskan kunjungan ke Sumbar bukan agenda kampanye
Padang (ANTARA) - Menteri Pertahanan (Menhan) RI Prabowo Subianto menegaskan kunjungannya ke Provinsi Sumatera (Sumbar) bukan dalam rangka agenda kampanye Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

"Niat saya tidak kampanye," kata Menhan RI Prabowo Subianto di Kabupaten Tanah Datar, Sumbar, Sabtu.

Hal tersebut disampaikan Prabowo Subianto saat memberikan sambutan pada pengukuhan gelar adat (batagak gala) Wakil Menteri Ketenagakerjaan (Wamenaker) Datuak Rajo Basa Afriansyah Noor di Istano Basa Pagaruyung.

Prabowo yang juga Ketua Umum Partai Gerindra tersebut mengatakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) belum menetapkan masa kampanye. Sehingga, kunjungannya ke Ranah Minang ialah silaturahmi sekaligus memenuhi undangan pengukuhan gelar adat Wamenaker.

"Kan belum boleh kampanye, jangan. Tidak boleh, saya tidak mau," ujar dia menegaskan.

Pada kesempatan itu, Prabowo Subianto mengucapkan selamat kepada Wamenaker usai dikukuhkan gelar adat Datuak Rajo Basa oleh kaumnya. Eks Pangkostrad tersebut juga turut mendoakan agar tanggung jawab yang diamanahkan bisa dijalankan dengan baik oleh Afriansyah Noor.

Sementara itu, Wamenaker Afriansyah Noor menyampaikan terima kasih atas amanah dan kepercayaan yang diberikan kepadanya. Politisi Partai Bulan Bintang (PBB) berdarah Minangkabau tersebut berharap doa dan bimbingan.

"Insyaallah amanah ini akan saya pikul sebisa yang saya lakukan," kata dia.

Afriansyah berjanji akan membimbing anak dan kemenakan selaku orang diamanahkan menyandang gelar adat Datuak Rajo Basa.

Sebagai tambahan informasi, selain Prabowo Subianto dan Wamenaker Afriansyah Noor, Ketua Umum PBB sekaligus ahli hukum tata negara Prof Yusril Ihza Mahendra Mahendra, anggota DPR RI Andre Rosiade, Ade Rezki Pratama serta pejabat lainnya juga turut hadir.

. Prabowo Subianto ingin rintis sekolah unggulan di Sumbar
. Yusril akan bahas kemungkinan berkoalisi dengan Gerindra
. Prabowo: Saya berutang budi pada Tanah Minang

Pewarta: Muhammad Zulfikar
Editor: Tasrief Tarmizi
COPYRIGHT © ANTARA 2023

Sentimen: positif (93.8%)