Sekuat Apa Prabowo, Ganjar dan Anies Menatap 2024? Survei Membuktikan

23 Apr 2023 : 16.56 Views 3

Detik.com Detik.com Jenis Media: News

Sekuat Apa Prabowo, Ganjar dan Anies Menatap 2024? Survei Membuktikan
Jakarta -

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri mengumumkan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sebagai calon presiden usungan PDIP untuk Pemilu 2024. Lantas seberapa kuat Ganjar yang baru saja diusung PDIP jika diadu dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan capres usungan Koalisi Perubahan, Anies Baswedan?

Sebagai informasi, pengumuman Ganjar capres PDIP disampaikan langsung oleh Megawati di Istana Batutulis, Bogor, Jawa Barat, Jumat (21/4). Pengumuman itu disampaikan di depan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Ketua DPP PDIP Puan Maharani dan Prananda Prabowo.

"Maka pada jam 13.45 dengan mengucapkan bismillahirrohmanirrohim, menetapkan saudara Ganjar pranowo, sekarang adalah Gubernur Jawa Tengah, sebagai kader dan petugas partai untuk ditingkatkan penugasannya sebagai calon Presiden Republik Indonesia dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan," kata Megawati di Istana Batutulis, Bogor, Jawa Barat, Jumat (21/4/2023).

-

-

Namun demikian, belakangan, berdasarkan hasil survei beberapa lembaga survei, trend elektabilitas Ganjar Pranowo menurun. Hal itu disebabkan polemik batalnya Indonesia jadi tuan rumah Piala Duni U-20.

Lantas, seberapa kuat Ganjar jika diaduk dengan Prabowo dan Anies? Berikut ini rekam elektabilitas ketiganya versi beberapa lembaga survei.

Indikator Politik Indonesia

Lembaga survei Indikator Politik Indonesia merilis survei elektabilitas calon presiden 2024. Hasilnya, Ketum Partai Gerindra Prabowo Subianto memiliki elektabilitas tertinggi yakni 22,2 persen, diikuti oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan capres Koalisi Perubahan Anies Baswedan.

Survei ini digelar pada 8 hingga 13 April 2023 terhadap 1.221 responden. Survei dilakukan dengan cara wawancara via telepon. Pemilihan sampel dilakukan dengan metode random digital dialing atau RDD. Adapun margin of error survei +/- 2,9% dengan tingkat kepercayaan 95%.

Indikator Politik Indonesia melakukan survei dengan pertanyaan tertutup dengan menyodorkan 19 nama. Hasilnya, nama Prabowo Subianto berada paling atas, diikuti Ganjar dan Anies Baswedan.

Berikut ini elektabilitas 19 nama capres:

Prabowo Subianto 22,2%
Ganjar Pranowo 19,8%
Anies Baswedan 15,9%
Ridwan Kamil 4,8%
AHY 3,1%
Mahfud Md 2,1%
Erick Thohir 2%
Sandiaga Uno 1,8%
Gibran Rakabuming 1,6%
Risma 1,4%
Ma'ruf Amin 1,3%
Puan Maharani 1,2%
Airlangga Hartarto 1,2%
Cak Imin 0,5%
Khofifah I Parawansa 0,4%
Gatot Nurmantyo 0,4%
Budi Gunawan 0,3%
Bamsoet 0,1%
Tito Karnavian 0%
TT/TJ 19,9%

Simak 2 hasil survei lainnya di halaman berikutnya.

Saksikan juga 'Ganjar Kursus Singkat Dengan Jokowi soal Urusan Nyapres di Pesawat':

[-]

Sentimen: positif (99.7%)