Sentimen
Informasi Tambahan
Event: Salat Idul Fitri
Kab/Kota: Solo
Tokoh Terkait
Jokowi dan Ganjar Pranowo Sholat Idul Fitri Bersama di Masjid Raya Sheikh Zayed, Solo
Liputan6.com Jenis Media: News
Liputan6.com, Jakarta Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan Sholat Idul Fitri 1444 Hijriah, di Masjid Raya Sheikh Zayed, Kota Surakarta, Sabtu (22/4/2023) pagi.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo nampak mendampingi Jokowi. Keduanya bersama masuk masjid dan disambut oleh Ketua Mahkamah Konstitusi sekaligus ipar Jokowi, Anwar Usman.
Jokowi dan Ganjar berada di satu saf yang sama yakni saf pertama tepat di belakang imam. Jokowi duduk di sebelah kanan, di kiri Jokowi ada Anwar Usman kemudian Ganjar.
Dilihat dari foto Sekretariat Presiden, Jokowi tampak mengenakan baju koko hitam bersarung hitam, sementara Ganjar mengenakan jas hitam dan bersarung merah.
Di bagian perempuan, nampak Iriana Jokowi bersama keluarga dan menantu salat Id bersama.
Sebelumnya, Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Bey Machmudin, salat Id tersebut akan diikuti juga oleh keluarga Jokowi.
"Presiden Jokowi akan Sholat Idul Fitri di Masjid Raya Sheikh Zayed bersama Ibu Iriana dan keluarga," ujar Bey dalam keterangannya, Jumat (21/4/2023):
Dalam kesempatan tersebut, rencananya yang akan bertindak sebagai khatib adalah K.H. Abdul Karim dan bertindak selaku imam yaitu K.H. Agus Ma'arif. Salat Id akan dimulai pada pukul 07.00 WIB.
Sentimen: positif (44.4%)