Sentimen
Negatif (91%)
19 Apr 2023 : 14.45
Informasi Tambahan

Event: Salat Idul Fitri

Grup Musik: APRIL

Kab/Kota: bandung, Semarang, Batang

Masjid di Rest Area Tol Trans Jawa yang Gelar Sholat Idul Fitri 2023

19 Apr 2023 : 14.45 Views 3

Prfmnews.id Prfmnews.id Jenis Media: Nasional

Masjid di Rest Area Tol Trans Jawa yang Gelar Sholat Idul Fitri 2023

PRFMNEWS – Masjid di salah satu rest area di jalur Tol Semarang-Batang satu ini menggelar Sholat Idul Fitri atau Sholat Id 1444 H/2023 M yang dapat diikuti oleh para pemudik yang melintas.

Lokasi masjid di tempat istirahat jalur Tol Semarang-Batang yang mengadakan Sholat Id ini berada di KM 379A, tepatnya di wilayah Kabupaten Batang, Jawa Tengah.

Masjid di rest area KM 379A Tol Semarang-Batang yang menggelar Sholat Ied bernama Masjid Sabilul Istiqomah.

Baca Juga: Daftar 49 Lokasi Sholat Ied Muhammadiyah di DKI Jakarta Jumat 21 April 2023, Lengkap Nama Khotib dan Imam

Jadwal pelaksanaan Sholat Idul Fitri di Masjid Sabilul Istiqomah di rest area KM 379A Tol Semarang-Batang yakni pada Sabtu, 22 April 2023.

"Untuk pemudik yang masih diperjalanan saat Lebaran bisa menjalankan Shalat Idul Fitri di rest area ini," kata Kepala Pos Pengamanan Rest Area KM 379A Tol Semarang-Batang, Iptu Slamet Riyanto, dikutip prfmnews.id dari ANTARA.

Slamet mengatakan, tahun ini merupakan kali pertama digelar Sholat Ied di tempat istirahat itu. Pemudik dipersilahkan mengikuti sholat tersebut sebelum melanjutkan perjalanan.

Baca Juga: Muhammadiyah Lebaran 21 April 2023, Ini Daftar Lokasi Pelaksanaan Sholat Ied di Bandung

"Ruas ini merupakan titik lelah para pengguna tol," ujarnya.

Slamet menambahkan, peningkatan pengunjung tempat istirahat di KM 379A sudah mulai terasa. Menurutnya, kepadatan biasa terjadi saat pemudik akan melaksanakan shalat.

Selain itu, lanjutnya, di tempat istirahat ini juga tersedia SPBU yang banyak dimanfaatkan oleh para pengguna tol. Rest area ini mampu menampung kendaraan sekitar 500 hingga 600 unit.***

Sentimen: negatif (91.4%)