Sentimen
Informasi Tambahan
Club Olahraga: Persebaya, PSIS Semarang
Kab/Kota: Semarang, Surabaya
Partai Terkait
Tokoh Terkait
Meski Tanpa Fortes, PSIS Yakin Menang Lawan Persebaya di GBT
SuaraSurabaya.net Jenis Media: News
PSIS Semarang yakin menang lawan Persebaya meskipun tanpa striker asing andalan mereka Carlos Fortes, dalam laga lanjutan Liga 1 2022/2023 yang akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Selasa (23/8/2022) besok.
Sergio Alexandre Pelatih PSIS Semarang mengatakan, meski tanpa Carlos Fortes striker, timnya akan tetap menampilkan permainan bagus dengan memaksimalkan pemain yang ada.
“Meskipun besok saat lawan Persebaya tanpa Fortes, PSIS akan tetap berusaha tampil bagus dengan memaksimalkan pemain yang ada,” ucapnya dalam Pre Match Press Conference Persebaya vs PSIS dalam menyambut pekan keenam Liga 1 di Convention Hall Siola, Surabaya, Senin (22/8/2022).
Dalam kesempatan itu, ia mengatakan PSIS masih punya beberapa striker, dan itu dapat menjadi pengganti Fortes. “Tanpa Fortes PSIS masih punya beberapa striker. Ada Andreas Ado, ada Hari Nur juga. Siapa pun striker yang menggantikan posisi Fortes pasti ada tampil maksimal,” ucapnya.
Meskipun begitu, ia juga menambahkan bahwa striker yang akan menggantikan Fortes tentu memiliki banyak perbedaan, baik itu dari jam terbang maupun gaya permainan. Tetapi, ia tetap optimistis bisa tampil sesuai strategi.
Sementara itu, Oktavianus Fernando salah satu pemain PSIS yang juga pernah membela Persebaya, mengatakan, akan tampil secara profesional. “Akan tampil profesional dan akan menunjukan permainan terbaik,” Jelasnya.
Sedangkan, saat disinggung soal Persebaya, ia mengatakan meskipun Tim Bajul Ijo punya banyak pemain baru, tetapi kebanyakan sudah mulai beradaptasi.
“Pemain Persebaya banyak yang baru dan sudah beradaptasi. Tapi kami tetap akan menampilkan yang terbaik,” tegasnya.
Menurutnya, pertandingan yang akan berlangsung Selasa (23/8/2022) mulai pukul 15.30 WIB ini akan menjadi pertandingan yang keras dan menarik. Oleh karena itu, ia bertekad menampilkan strategi permainan yang bagus untuk memenangkan laga dan meraih poin penuh di kandang lawan. (ris/bil/gat/ipg)
Sentimen: positif (48.5%)