Sentimen
12 Apr 2023 : 22.03
Informasi Tambahan
Grup Musik: APRIL
Tokoh Terkait
Mentan: 4 Juta Hektare Padi Siap Panen Raya
13 Apr 2023 : 05.03
Views 3
Medcom.id Jenis Media: News
Jakarta: Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo mengatakan saat ini panen raya padi di seluruh daerah telah mencapai 30 persen dari 7,4 juta hektare. Capaian panen raya diprediksi terus bertambah.
"Ini (panen raya) sudah masuk kurang lebih 3-4 juta hektare," ujar Syahrul ditemui di Istana Wakil Presiden, Jakarta Pusat, Rabu, 12 April 2023.
Syahrul menjelaskan panen saat ini diprediksi memproduksi 13 juta ton beras. Ia meyakini panen raya mampu menekan harga beras jelang hari raya Idul Firtri 1444 Hijiriah.
"Kekuatan (produksi beras) itu menjadi kekuatan untuk bisa menormalisasi kondisi (harga) dan kebutuhan (beras masyarakat)," bebernya.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan harga beras telah mengalami penurunan meski belum terlalu signifikan. Ia berharap harga beras dapat turun lebih rendah lagi seiring dengan banyaknya panen raya.
"Beras juga turun meskipun masih antara 300-400 perak tapi sudah turun. Nah, ini kalau panennya makin banyak, panen raya makin banyak, kita harapkan harganya bisa turun lagi sehingga inflasi makin kecil," ujar Jokowi di Pasar Legi di Kota Surakarta, Senin, 10 April 2023.
Meski demikian, Presiden mengatakan bahwa pemerintah akan tetap melakukan impor beras. Kebijakan tersebut dilakukan sebagai langkah antisipasi pemerintah dalam menghadapi El Nino.
"Itu untuk jaga-jaga, untuk cadangan strategis untuk beras pemerintah, untuk jaga-jaga karena persiapan ada El Nino," jelas Presiden.
"Ini (panen raya) sudah masuk kurang lebih 3-4 juta hektare," ujar Syahrul ditemui di Istana Wakil Presiden, Jakarta Pusat, Rabu, 12 April 2023.
Syahrul menjelaskan panen saat ini diprediksi memproduksi 13 juta ton beras. Ia meyakini panen raya mampu menekan harga beras jelang hari raya Idul Firtri 1444 Hijiriah.
-?
- - - -"Kekuatan (produksi beras) itu menjadi kekuatan untuk bisa menormalisasi kondisi (harga) dan kebutuhan (beras masyarakat)," bebernya.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan harga beras telah mengalami penurunan meski belum terlalu signifikan. Ia berharap harga beras dapat turun lebih rendah lagi seiring dengan banyaknya panen raya.
"Beras juga turun meskipun masih antara 300-400 perak tapi sudah turun. Nah, ini kalau panennya makin banyak, panen raya makin banyak, kita harapkan harganya bisa turun lagi sehingga inflasi makin kecil," ujar Jokowi di Pasar Legi di Kota Surakarta, Senin, 10 April 2023.
Meski demikian, Presiden mengatakan bahwa pemerintah akan tetap melakukan impor beras. Kebijakan tersebut dilakukan sebagai langkah antisipasi pemerintah dalam menghadapi El Nino.
"Itu untuk jaga-jaga, untuk cadangan strategis untuk beras pemerintah, untuk jaga-jaga karena persiapan ada El Nino," jelas Presiden.
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Medcom.id.
(ADN)
Sentimen: negatif (79.5%)