Sentimen
Informasi Tambahan
BUMN: PT Pertamina, Pegadaian
Grup Musik: APRIL
Kab/Kota: Surabaya
Tokoh Terkait
Begini Cara Mudah Beli Tiket Kapal Ferry Pakai Ferizy, Berkesempatan Gratis 3 Liter BBM
Prfmnews.id Jenis Media: Nasional
PRFMNEWS – Simak berikut ini bagaimana cara mudah beli tiket kapal ferry ASDP menggunakan Ferizy. Kali ini bisa berkesempatan gratis 3 liter BBM.
Bagi Anda yang berencana untuk melakukan mudik lebaran ke kampung halaman tahun ini dan akan melakukan penyeberangan dengan kapal ASDP, sebaiknya simak bagaimana cara mudah beli tiket kapal ferry menggunakan apikasi Ferizy.
Apalagi saat ini tidak ada penjualan tiket di pelabuhan, sehingga pemudik harus membeli tiket melalui online atau di Ferizy.
Baca Juga: Biar Mudik Makin Asik, Ini 11 Tips Mudik dengan Kendaraan Pribadi Agar Aman dan Nyaman
Kabar gembiranya adalah, Anda juga bisa berkesempatan dapat 3 liter BBM secara gratis dengan cara menunjukkan tiket Ferizy lintas Merak – Bakauheni untuk periode 11-21 April 2023.
Lakukan pengisian full BBM di Rest Area Tol Merak (KM. 13, KM.43, KM.68) dan dapatkan gratis 3 liter Pertamax, Pertamax Turbo, dan Pertamina Dex.
Satu kendaraan untuk satu promo dan perharinya dibatasi hanya 100 kendaraan di setiap SPBU.
Baca Juga: Daftar Tarif Terbaru Tol Trans Jawa Masa Mudik 2023, Rute Jakarta-Surabaya Total Habis Berapa?
Berikut cara mudah beli tiket melalui Ferizy, sebagaimana dilansir dari unggahan Instagram @asdp191:
1. Download Ferizy di Play Store, App Store atau akses melalui www.ferizy.com
2. Login atau daftar sesuai e-mail
3. Pilih jadwal keberangkatan, pastikan isi golongan kendaraan dengan benar
4. Isi data dengan benar dan lengkap, data yang dibutuhkan merupakan data seluruh penumpang dan kendaraan
Baca Juga: KAI Sediakan Diskon Mudik 2023 Hingga 20 Persen, Simak Daftar Kereta Api dan Periode Pemesanannya
5. Konfirmasi pesanan dan lakukan pembayaran melalui ATM/Indomaret/AgenBRILink/Yomart/Kantor Pos/Pegadaian Mobile/Internet Banking/Dompet Digital
6. E-tiket akan dikirim ke e-mail yang digunakan untuk mendaftar, jangan lupa tunjukkan e-tiket/scan QR-Code di pelabuhan untuk mendapatkan boarding pass
Tiket ferry online sudah bisa Anda pesan H-60 sebelum keberangkatan dan tidak ada penjualan di pelabuhan, penumpang wajib memiliki tiket 1 hari sebelum hari H keberangkatan.***
Sentimen: positif (99.1%)