Sentimen
Negatif (100%)
10 Apr 2023 : 18.22
Informasi Tambahan

Grup Musik: APRIL

Kab/Kota: Karawang, Intan Jaya, Kabupaten Pegunungan Bintang, Timika, Nabire, Biak

Kasus: teror, penembakan

Tokoh Terkait
Joni Botak

Joni Botak

Egianus Kogoya

Egianus Kogoya

Sertu Robertus Simbolon Gugur Ditembak KKB di Intan Jaya Papua, Pelaku Anak Buah Joni Botak

Pikiran-Rakyat.com Pikiran-Rakyat.com Jenis Media: Nasional

10 Apr 2023 : 18.22
Sertu Robertus Simbolon Gugur Ditembak KKB di Intan Jaya Papua, Pelaku Anak Buah Joni Botak

PIKIRAN RAKYAT - Satu lagi prajurit TNI gugur di tangan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Papua. Sertu Robertus Simbolon harus kehilangan nyawa, usai ditembak anggota KKB pimpinan Joni Botak pada Minggu, 9 April 2023.

Anggota Satgas Yonif PR 305/TKR itu menjadi korban penembakan KKB di Kampung Titigi, Distrik Sugapa, Kabupaten Intan Jaya, Papua Tengah, pada Minggu, 9 April 2023 sore. Sertu Robertus Simbolon meninggal dunia setibanya di Puskesmas Sugapa, karena luka tembak di bagian perut dan tangan.

Ketika ditanya KKB kelompok mana, Danrem Biak yang wilayahnya meliputi Provinsi Papua dan Papua Tengah mengatakan bahwa mereka merupakan anak buah Joni Botak. Namun, saat ini mereka dilaporkan sudah keluar dari Kabupaten Intan Jaya.

"Para pelaku memang anak buah Joni Botak yang saat ini dilaporkan sudah keluar dari Kabupaten Intan Jaya," kata Danrem 173/PVB Brigjen TNI Sri Widodo, Senin, 10 April 2023.

Baca Juga: 2 Bulan Jadi Tawanan KKB Pimpinan Egianus Kogoya, Area Pencarian Pilot Susi Air Diperluas

Wilayah Korem 173/PVB meliputi Kabupaten Biak Numfor, Supiori, Kepulauan Yapen, dan Kabupaten Waropen yang masuk Provinsi Papua. Selain itu, Kabupaten Nabire, Dogiyai, Deiyai, Paniai, Intan Jaya, Puncak, dan Kabupaten Puncak Jaya yang masuk Provinsi Papua Tengah.

Jenazah Sertu Robertus Simbolon pun dievakuasi dari Kabupaten Intan Jaya ke Timika pada Senin, 10 April 2023. Brigjen Sri Widodo mengatakan bahwa evakuasi jenazah anggota Satgas Yonif PR 305/TKR itu ke Timika menggunakan pesawat Smart Aviation dengan kode penerbangan PK-SNP.

Kemudian pada Selasa, 11 April 2023, jenazah akan diterbangkan ke Jakarta. Selanjutnya, menggunakan jalan darat ke Mako Yonif PR 305/TKR, Kabupaten Karawang, Jawa Barat. Setelah itu, jenazah diterbangkan ke Medan untuk dimakamkan di kampungnya.

"Saat ini jenazah disemayamkan di Makodim 1704/Mimika di Timika," ucap Sri Widodo.

Baca Juga: Trigana Air Akan Buka Lagi Layanan Penerbangan di Dekai Usai Terhenti Akibat Serangan KKB Papua

Korban KKB 2019-2022

Kapolda Papua Irjen Mathius D Fakhiri mengatakan, ada 92 aksi kekerasan yang dilakukan kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Papua dalam kurun 2021. Aksi itu terjadi di Kabupaten Yahukimo, Kabupaten Pegunungan Bintang, Kabupaten Intan Jaya, Kabupaten Puncak, dan Kabupaten Nduga.

Dari 92 aksi teror KKB, terdapat korban jiwa maupun luka baik dari TNI, Polri, hingga masyarakat.  Mathius D Fakhiri merinci, anggota TNI yang gugur sebanyak 11 orang dan 19 orang luka, kemudian anggota Polri yang gugur sebanyak 4 orang dan luka-luka sebanyak 3 orang. Selanjutnya, masyarakat yang tewas sebanyak 19 orang dan luka 11 orang. Sedangkan korban dari KKB sebanyak 12 orang.

Sementara pada 2022, terjadi 87 kasus yang dilakukan oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di seluruh wilayah Papua. Dari kejadian yang tersebar di 15 Polres tersebut, terdapat total 43 korban jiwa dan 51 korban luka-luka.

Korban meninggal dunia terdiri dari 9 TNI, 3 Polri, 31 sipil dan 6 KKB. Sedangkan korban luka terdiri dari TNI 19 orang, 6 Polri dan 26 sipil.

Jumlah kasus terbanyak terjadi di Polres Puncak, di mana terjadi 25 kasus yang melibatkan KKB. Kemudian Polres Pegunungan Bintan 10 kasus, serta Polres Yahukimo dan Intan Jaya sama-sama 7 kasus, Polres Nduga 6 kasus.

Kasus-kasus lainnya terjadi di Polres Puncak Jaya 3 kasus, Mimika 3 kasus, Paniai 3 kasus, Nabire 1 kasus, Yalimo 2 kasus, Lanny Jaya 1 kasus, Jayawijaya 1 kasus, Deiyai 1 kasus, Dogiyai 1 kasus, dan Yapen 1 kasus.  Mathius D Fakhiri menyebut, sebagian besar aksi KKB dilakukan menggunakan senjata api dimana cukup banyak yang berujung pada terjadinya kontak tembak.***

Sentimen: negatif (100%)