Sentimen
Positif (72%)
10 Apr 2023 : 11.56
Informasi Tambahan

Kasus: Maling, curanmor

Awas Diincar Pelaku Curanmor! Ini 4 Tips Aman Titip Motor di Parkir Liar Saat Ditinggal Bukber

10 Apr 2023 : 11.56 Views 3

Poros.id Poros.id Jenis Media: Regional

Awas Diincar Pelaku Curanmor! Ini 4 Tips Aman Titip Motor di Parkir Liar Saat Ditinggal Bukber


POROS.ID - Berkaca pada tahun-tahun lalu, aksi kejahatan seperti Curanmor cenderung meningkat pada momen Ramadan dan menjelang lebaran.

Maraknya kegiatan buka bersama (bukber) merupakan momen baik bagi para pelaku kejahatan. Terutama pelaku kejahatan curanmor.

Di beberapa daerah, telah terkonfirmasi ada beberapa korban yang motornya hilang pada saat mengikuti kegiatan Bukber.

Baca Juga: Bukber di Alun-alun, Motor Pegawai Alfamart Disabet Maling di Halaman Pendopo Kecamatan Malingping

Untuk itu, agar tetap berhati-hati. Simak 4 tips aman titip motor di parkir liar ini. Karena pada saat anda mengikuti kegiatan bukber di tempat tempat tertentu, seperti pasar tradisional, alun-alun dan pusat kuliner, biasanya parkir liar menjadi solusi meski itu beresiko.

Berikut 4 Tips Aman Parkir Motor Saat Ditinggal Bukber:

1. Saat hendak ditinggal, pastikan posisi motor sudah dikunci setang

2. Pastikan juga tidak ada barang berharga yang tertinggal di motor, seperti handphone, dompet, barang belanjaan dan barang-barang berharga lainnya.

3. Gunakan kunci tambahan pada motor, seperti kunci gembok

4. Jika ada, gnakan kunci rahasia atau alarm di motor. ***

Sentimen: positif (72.7%)