Sentimen
Tokoh Terkait
Polda Metro Pastikan Tak Ada Barang Bukti Baju Thrifting yang Dijadikan Hadiah Lebaran
Indozone.id Jenis Media: News
INDOZONE.ID - Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko menegaskan bahwa pihaknya tidak mengeluarkan barang bukti sitaan berupa pakaian bekas atau thrifting. Hal ini pun membantah sebagaimana foto yang viral di media sosial.
Dikatakan Trunoyudo, Polda Metro Jaya sendiri menegaskan barang bukti thrifting sitaan mereka tidak akan keluar dengan bebas.
"Secara faktanya kami sampaikan barang bukti tersebut tertangani secara prosedur dengan baik dan tidak ada satupun keluar seperti yang di informasikan mengutip dari sumber yang masih belum dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya," kata Kombes Trunoyudo kepada wartawan, Selasa (4/4/2023).
Baca Juga: Viral Barang Bukti Thrifting Dijadikan Baju Lebaran, Polisi Lakukan Penyelidikan
Lebih jauh terkait story viral ini, Trunoyudo menyebut pihak Polda Metro Jaya sedang melakukan pendalaman terkait hal tersebut.
"Polda Metro Jaya akan mendalaminya dengan mekanisme penyelidikan dalam hal ini dilakukan Dit Reskrimsus Polda Metro Jaya," ucapnya.
Sebelumnya, beredar tangkapan layar di Media Sosial yang menimbulkan kesan citra buruk bagi penyidik kepolisian Polda Metro Jaya. Di mana tangkapan layar itu mengenai dugaan penyalahgunaan barang bukti sitaan berupa pakaian bekas atau Thrifting
Baca Juga: Pemerintah Musnakan 7.363 Bal Pakaian Bekas Impor, Nilainya Sentuh 80 Miliar!
Dalam sebuah tangkapan layar sebuah status seseorang berisi foto barang bukti baju bekas impor viral di media sosial. Pasalnya, dalam foto yang diunggah akun Twitter @askrlfess, tertulis jika baju bekas impor yang dipasang di status itu akan dijadikan hadiah lebaran oleh anggota polisi.
"Ngakak bngt punya aa katanya 'gaush beli baju lebaran. Di kantor banyak barang-barang sitaan nanti di bawa pulang Resiko punya aa kerja di Dirkrimsus ya gini'," sebuah tulisan dalam foto yang diunggah akun Twitter tersebut seperti dikutip.
Artikel Menarik Lainnya:
Sentimen: positif (48.5%)