Sentimen
Informasi Tambahan
Event: Piala Dunia U-20 2021
Tokoh Terkait
Sujiwo Tejo: FIFA Tak Memutuskan Indonesia Batal jadi Tuan Rumah, Tetapi…
Fajar.co.id Jenis Media: Nasional
FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Budayawan Sujiwo Tejo turut memberikan respons soal pembatalan status Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20.
"Mari dewasa. Jangan salahkan FIFA. FIFA tak memutuskan Indonesia batal jadi tuan rumah," ujar Sujiwo dalam keterangannya (30/3/2023).
Dikatakan Sujiwo, yang patut disalahgunakan atas pembatalan tersebut, angin-angin yang menerbangkan surat keputusan itu hingga jatuh tercelup di laut air mata.
"Salahkan angin-angin menerbangkan surat keputusan itu hingga jatuh tercelup di laut air mata dekat laut mati," lanjutnya.
"Tinta surat meluntur, huruf-huruf jadi blur menetapkan jadi terbaca membatalkan. Demikian, yang mulia," sambung dia.
Sebelumnya diberitakan, Indonesia diharuskan untuk mengubur mimpinya berlaga dan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20. Hal itu setelah FIFA memberikan pernyataan secara resmi.
Dikutip fajar.co.id dari fifa.com, FIFA secara resmi membatalkan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.
Dari informasi yang dihimpun, tuan rumah baru Piala Dunia U-20 2023 akan segera diumumkan, dengan tanggal penyelenggaraan turnamen masih belum berubah. Potensi sanksi terhadap PSSI juga akan diputuskan pada tahap selanjutnya.
"Menyusul pertemuan hari ini antara Presiden FIFA Gianni Infantino dan Ketua Umum PSSI Erick Thohir, FIFA telah memutuskan, karena keadaan saat ini, untuk mencabut Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023," tertulis pada keterangan FIFA dalam situs resmi fifa.com, Rabu (29/3/2023).
(Muhsin/fajar)
Sentimen: negatif (87.7%)