Sentimen
Positif (44%)
28 Mar 2023 : 03.26
Informasi Tambahan

Grup Musik: APRIL

Menpan RB: Kepastian Cuti Bersama Masih Digodok

28 Mar 2023 : 10.26 Views 2

Medcom.id Medcom.id Jenis Media: News

Menpan RB: Kepastian Cuti Bersama Masih Digodok
Jakarta: Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Azwar Anas mengatakan kepastian perubahan tanggal cuti bersama masih dibahas bersama dengan sejumlah menteri terkait. Dalam waktu dekat akan dimumkan tanggal cuti bersama Idulfitri 1444 Hijriah/2023 Masehi. 
 
Pembahasan akan dilakukan bersama Menteri koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy, Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, dan Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah.
 
"Akan kita tindaklanjuti (penetapan cuti bersama Idulfitri 2023)," ujar Azwar di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Senin, 27 Maret 2023. 

-?

- - - -
Azwar menjelaskan perubahan tanggal cuti bersama untuk menghindari penumpakan pemudik pada hari pertama cuti pada 21 April 2023. Sehingga diusulkan agar cuti bersama dimajukan dua hari, menjadi tanggal 19 April.  
 
"Ini kan soal bagaimana supaya tidak terjadi menumpuk di 21 (April) ya. tetapi kan ASN sendiri punya hak mengurus cuti. bisa cuti di depan atau cuti di belakang," jelasnya. 
 
Cuti bersama untuk Idulfitri 1444 Hijriah mengacu pada surat keputusan bersama (SKB) 3 menteri yakni 21 April hingga 26 April 2023. Adapun idulfitri diperkirakan pada 22 atau 23 April 2023 apabila mengacu pada SKB tersebut. 
 
"Kami tadi bersama-sama kapolri mengusulkan liburnya maju dua hari. Jadi mulai tanggal 19 (April) sudah libur, 20 (April) sudah libur, tapi masuknya 26 (April), jadi tambah 1 hari tapi di depan (awal) tambah 2 hari," tutur Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi, seusai rapat di Kantor Presiden, Jakarta, Jumat, 24 Maret 2023.
 
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Medcom.id.
 

(ABK)

Sentimen: positif (44.4%)