Sentimen
Informasi Tambahan
Institusi: Universitas Al Azhar Indonesia
Tokoh Terkait
Golkar akan Mengubah Peta jika Gabung Koalisi Perubahan!
Keuangan News Jenis Media: Nasional
KNews.id- Posisi Partai Golkar akan semakin kuat jika bergabung dalam Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP). Pasalnya, Golkar memiliki rangking tinggi dibandingkan Nasdem, PKS dan Demokrat. Namun, hal itu terjadi jika Presiden Joko Widodo merestui Golkar bergabung dengan Koalisi Perubahan untuk Persatuan.
“Kalau misalkan Jokowi, minta ke Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) maka posisi PKS dan Demokrat akan kalah pengaruh oleh Golkar,” kata pengamat politik Universitas Al Azhar Indonesia Ujang Komarudin kepada Kantor Berita Politik RMOL, Ahad (26/3).
Dia menambahkan, Golkar akan mengubah konstelasi dan peta politik di Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP).
“Kalau Golkar ke perubahan, ya mengubah konstelasi politik di koalisi perubahan,” imbuhnya.
Sentimen: netral (50%)