Sentimen
Negatif (93%)
26 Mar 2023 : 21.35
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Moskow

Tokoh Terkait

Pasukan Putin Kian Terdesak, Ukraina Rebut Puluhan Permukiman

27 Mar 2023 : 04.35 Views 2

CNBCindonesia.com CNBCindonesia.com Jenis Media: News

Pasukan Putin Kian Terdesak, Ukraina Rebut Puluhan Permukiman

Jakarta, CNBC Indonesia - Pasukan Ukraina terus maju di wilayah selatan negara itu dan mendesak pasukan Rusia untuk mundur.

Panglima militer Ukraina Valeriy Zaluzhnyi mengatakan pada Kamis (10/11/2022) pasukannya telah maju sejauh 7 km dalam dua arah di selatan dan merebut kembali 12 permukiman baru dalam 24 jam terakhir.

Adapun, Rusia mengatakan pada Rabu bahwa pasukannya akan mundur dari tepi barat Sungai Dnipro, yang meliputi Kherson, satu-satunya ibu kota regional yang direbut Moskow sejak menyerang Ukraina pada Februari.

-

-

Zaluzhnyi mengatakan pasukan Ukraina telah maju ke arah dari Pervomaiske menuju Kherson, dan dari Petropavlivka menuju Novoraysk, kira-kira sejajar dengan Sungai Dnipro. Namun, tidak jelas Pervomaiske mana yang dia maksud.

Yang pasti, dia mengatakan keuntungan teritorial mencapai 264 km persegi.

"Kami belum dapat mengkonfirmasi atau menyangkal informasi tentang apa yang disebut penarikan pasukan pendudukan Rusia dari Kherson. Kami terus melakukan operasi ofensif sesuai dengan rencana kami," tulisnya dalam sebuah unggahan di Telegram, dikutip Reuters.

Seorang penasihat presiden Ukraina mengatakan bahwa Rusia ingin mengubah Kherson menjadi "kota kematian", dan menuduh Moskow menambang segala sesuatu mulai dari apartemen hingga selokan dan berencana untuk menembaki kota Ukraina selatan dari sisi lain Sungai Dnipro.

Sementara itu, Presiden Rusia Volodymyr Zelensky mengungkapkan pihaknya telah membebaskan 41 permukiman di wilayah selatan.


[-]

-

Tanda-Tanda Kekalahan Putin Nyata, 'Warga' Rusia Mengungsi
(luc/luc)

Sentimen: negatif (93.8%)