Sentimen
Positif (100%)
26 Mar 2023 : 06.32
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Surabaya, Jati

Tokoh Terkait
Muhammad Zaini

Muhammad Zaini

Masjid Ash-Shoobiriin Rungkut Surabaya Komitmen Fasilitasi Driver Ojol Selama Ramadan

26 Mar 2023 : 06.32 Views 3

Infosurabaya.id Infosurabaya.id Jenis Media: News

Masjid Ash-Shoobiriin Rungkut Surabaya Komitmen Fasilitasi Driver Ojol Selama Ramadan

Masjid Ash-Shoobiriin di Rungkut Surabaya merangkul komunitas “Sahabat Ojol” dengan menyediakan berbagai fasilitas untuk para driver komunitas ojek online tersebut.

Fasilitas masjid yang bisa dinikmati para driver ojol tidak hanya sekedar tempat untuk beristirahat, namun juga berupa internet gratis, listrik kebutuhan charge handphone, serta takjil gratis untuk berbuka puasa.

Khusus untuk tempat istirahat, Masjid Ash-Soobiriin menyediakan tempat di bagian serambi selatan yang bisa digunakan juga untuk para driver ojol menunggu orderan.

Muhammad Mulik Latif Takmir Masjid Ash-Shoobiriin mengatakan, tujuan merangkul “Sahabat Ojol” sebagai sasaran pemberdayaan sosial.

“Kami melihat masjid itu tidak hanya berfungsi sebagai pusat ibadah, namun juga pusat kegiatan sosial, pusat pemberdayaan ekonomi, pusat kegiatan pendidikan. Fungsi-fungsi itu coba kami maksimalkan,” terang Mulik kepada suarasurabaya.net, Sabtu (25/3/2023).

Ia menambahkan, fungsi pemberdayaan yang digagas pihak masjid untuk para driver ojol yakni kajian-kajian khusus dan khotmil quran.

 

Driver ojol dari Sahabat Ojol beristirahat sambil menunggu waktu berbuka puasa di Masjid Ash-Shoobiriin, Sabtu (25/3/2023). Foto: Ihza/magang suarasurabaya.net

“Kami melihat ‘Sahabat Ojol’ di beberapa tempat sepertinya kurang mendapatkan perhatian. Kami memilih ‘Sahabat Ojol’ sebagai sasaran dakwah sekaligus sasaran pemberdayaan sosial,” jelasnya.

Di lain sisi, Jainul Koordinator “Sahabat Ojol” mengatakan dengan disediakannya ruang untuk para ojol oleh Masjid Ash-Soobiriin, para ojol jadi tidak serabutan menunggu orderan di pinggir jalan dan warung-warung.

“Selain itu, kita juga bisa memperdalam ilmu agama di masjid ini. Karena di sini disediakan fasilitas-fasilitas khusus berupa kajian-kajian yang bisa diikuti sahabat ojol,” kata Zayn panggilan akrabnya.

“Di lain hal, pada event-event tertentu pihak masjid juga menyediakan paket sembako dan voucher Bahan Bakar Minyak untuk para driver,” tambah Zayn.

Koordinator Sahabat Ojol itu mengatakan bahwa sejak awal Ramadan, banyak dari driver ojol yang sudah datang untuk bersama menikmati menu takjil dan berbuka di Masjid Ash-Shoobiriin.

“Teman-teman banyak yang datang ke sini. Kita disediakan sekitar 325 menu. Alhamdulillah kadang-kadang habis tak ada sisa,” ungkapnya.

Zayn berharap, ke depannya agar ada masjid-masjid lain yang merangkul “Sahabat Ojol” untuk disediakan wadah beristirahat, agar tak ada lagi driver ojol yang mangkal di pinggir jalan.

Dari pantauan suarasurabaya.net Sabtu sore, puluhan jemaah yang terdiri dari driver ojol dan masyarakat sekitar terlihat memenuhi halaman masjid, untuk menikmati takjil yang telah disediakan. Pengurus masjid juga telah memberikan kupon untuk para jemaah menikmati menu lezat buka puasa.

Jati Kusumo Agung salah satu driver Gojek mengatakan kalau dirinya memang selalu mampir di Masjid Ash-Shoobiriin. “Sebelum Ramadan juga saya sering mampir di sini. Ini tadi dari siang sambil mendengarkan kajian agama, nanti sehabis maghrib pulang mau tarawih bareng keluarga,” tutur pria yang sudah menjadi driver Gojek selama delapan tahun itu.

Penyiapan menu takjil yang akan dibagikan ke driver ojol dari Sahabat Ojol di Masjid Ash-Shoobiriin, Sabtu (25/3/2023). Foto: Ihza/magang suarasurabaya.net

Jati mengatakan bahwa Sodaqoh untuk “Sahabat Ojol” ini sangat membantu bagi driver ojol, khususnya saat Ramadan. “Para ojol bisa mendapatkan tempat istirahat, wifi gratis, dan juga takjil untuk berbuka puasa,” pungkasnya.

Senada, Muhammad Zaini sesama driver Gojek mengatakan adanya ruang yang disediakan oleh Masjid Ash-Shoobiriin dan “Sahabat Ojol” memberikan manfaat bagi para driver.

“Biasanya emang mangkal di sini karena ramai banyak order di area ini. Gofood, Gosend, macem-macem,” katanya.

Sebagai informasi, di Masjid Ash-Shoobiriin pada bulan Ramadan akan banyak melakukan kegiatan-kegiatan sosial di samping kegiatan ibadah. Seperti pada 10 malam terakhir Ramadan, nantinya akan ada kegiatan salat malam berjamaah. (ihz/bil/faz)

Sentimen: positif (100%)